Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Respons Bejo Sugiantoro soal Kepergian Amido Balde

Kompas.com - 28/08/2019, 15:00 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

SIDOARJO, KOMPAS.com - Amido Balde resmi meninggalkan Persebaya Surabaya.

Striker berpaspor Guinea-Bissauan itu pamit kepada rekan-rekan di timnya sebelum latihan rutin di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu (28/8/2019) pagi.

Mengenakan kaos tanpa lengan berwarna merah dan hitam, Amido menyalami satu per satu pemain dan pelatih.

Mulai pagi itu, Amido secara resmi tidak lagi menjadi bagian dari Persebaya.

Posisinya digantikan oleh striker asal Brasil David da Silva.

David da Silva, pemain asing Persebaya Surabaya yang akan bergabung saat putaran kedua Liga 1 2019 latihan perdana di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Senin (05/08/2019) sore.
KOMPAS.com/SUCI RAHAYU David da Silva, pemain asing Persebaya Surabaya yang akan bergabung saat putaran kedua Liga 1 2019 latihan perdana di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Senin (05/08/2019) sore.

Pelatih sementara Persebaya, Bejo Sugiantoro, menganggap keluarnya Amido sebagai hal yang wajar dalam dunia profesional.

"Dunia sepak bola seperti itu. Semua keputusan tetap yang terbaik untuk Persebaya," kata Bejo. 

"Bonek juga sudah bisa menilai kinerjanya seperti apa, Bonek sudah pintar. Jadi tidak hanya pelatih dan manajemen yang bisa menilai, Bonek sendiri bisa menilai,” tutur Bejo menambahkan.

Baca juga: Amido Balde Resmi Pamit dari Persebaya Surabaya

Amido dilepas karena tak kunjung menampilkan performa yang diharapkan.

Meski dinobatkan sebagai top skorer Piala Indonesia dengan 10 gol, Amido hanya mampu mencetak 5 gol dari 9 penampilan di Liga 1.

Kembalinya striker Persebaya musim lalu yaitu David da Silva juga memaksa satu pemain asing harus keluar dari Persebaya.

Perginya Amido maka slot empat pemain asing untuk sementara bakal diisi oleh David, Manuchekhr Jalilov, Damian Lizio, dan Otavio Dutra.

Terlepas dari itu, Bejo mengapresiasi niat Amido untuk pamitan dengan semua pemain dan tim pelatih.

Pelatih 42 tahun itu menilai sikap Amido itu patut dicontoh pemain asing lainnya.

"Balde tadi pamitan. Dia masuk baik-baik, kami terima dengan baik-baik, dan dia keluar dengan baik-baik," kata Bejo.

"Itu attitude yang perlu dicontoh oleh pemain asing lainnya,” jelas Bejo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com