Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perasaan James Rodriguez Kembali ke Bernabeu Setelah 2 Tahun

Kompas.com - 25/08/2019, 21:00 WIB
Alsadad Rudi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Gelandang Real Madrid, James Rodriguez kembali menjalani laga di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (24/8/2019).

Ia diturunkan saat timnya meladeni Real Valladolid pada pekan kedua La Liga Spanyol.

James kembali setelah dua tahun dipinjamkan ke Bayern Muenchen.

Bayern tak mengambil opsi mempermanenkan James sehingga pemain asal Kolombia itu kembali ke Madrid.

James sempat diisukan akan dijual ke Atletico Madrid atau Napoli. Namun, hal itu tak kunjung teralisasi hingga pengujung jendela transfer.

Pada laga melawan Valladolid, James bermain selama 57 menit.

“Kembali ke Bernabeu setelah sekian lama," tulis James di Twitter pascapertandingan.

"Itu adalah perasaan yang unik. Terima kasih kepada para penggemar atas dukungannya. Kami akan terus bekerja keras untuk mengembangkan performa kami,” lanjut James.

Meski sudah kembali ke tim inti, Zidane mengatakan setelah pertandingan bahwa pemain Kolombia itu ditarik sebagai tindakan pencegahan terhadap cedera.

Baca juga: Kekecewaan Zidane Setelah Real Madrid Bermain Imbang Lawan Valladolid

"James memainkan pertandingan yang bagus, dia meninggalkan lapangan karena dia sedikit cedera dan kami lebih memilih untuk tidak mengambil risiko," katanya kepada wartawan.

"Tetapi dia melakukan pekerjaan dengan baik, terutama pada babak pertama," ujar Zidane.

Selain James, masih ada satu pemain Madrid yang sempat diisukan hengkang namun akhirnya bertahan. Dia adalah Gareth Bale.

Bagi kapten tim, Sergio Ramos, materi pemain Madrid yang ada saat ini sudah cukup untuk membawa klub melangkah maju.

Selama bursa transfer musim panas ini, Madrid sudah mendatangkan Eden Hazard, Luka Jovic, Eder Militao, Ferland Mendy dan Rodrygo Goes.

"Mengaktifkan kembali pemain seperti (Gareth) Bale atau James (Rodriguez) adalah solusi lain," ujar Ramos.

Baca juga: Real Madrid Cari Kiper Cadangan, Pepe Reina Masuk Kandidat

Selain Bale dan James, kiper Madrid, Keylor Navas, juga dikabarkan sempat masuk dalam daftar jual karena klub lebih ingin mempertahankan Thibault Courtois.

Namun, sampai saat ini Navas masih dipertahankan. Menurut Ramos, Navas adalah salah satu kiper terbaik di dunia.

"Perdebatan tentang tempat kiper selalu ada, tetapi Real Madrid membutuhkan dua kiper yang hebat dan Courtois dan Navas adalah dua kiper yang luar biasa," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com