Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mauro Icardi Resmi Pakai Nomor 7 di Inter Milan, Sinyal Bertahan?

Kompas.com - 24/08/2019, 10:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mauro Icardi ada sinyal bertahan di Inter Milan setelah mendapatkan nomor kostum baru untuk musim ini. 

Inter Milan resmi mengumumkan nomor punggung yang dikenakan para pemain mereka untuk mengarungi musim 2019-2020.

Penyerang Inter yang diisukan akan hijrah pada musim panas ini, Mauro Icardi, kebagian nomor punggung 7.

Sebelumnya, pemain asal Argentina itu memakai nomor punggung 9 dan diamanati sebagai kapten tim.

Baca juga: Hapus Icardi dari Daftar Buruan, Napoli Berpaling ke Llorente

Namun, Icardi kemudian kehilangan ban kaptennya pada pertengahan musim lalu.

Nomor punggung 9 kini juga telah diambil penyerang anyar Inter, Romelu Lukaku.

Munculnya nomor punggung baru Icardi ini sekaligus meredakan rumor kepindahannya pada musim panas ini.

Dilansir Football Italia, Icardi sebenarnya ingin hijrah ke Juventus, tetapi pihak klub menolak menjualnya ke klub rival.

Ditambah lagi, ia tak mau bergabung bersama Napoli meski klub berjulukan I Partenopei itu meminatinya.

Baca juga: Ngebet Pindah ke Juventus, Napoli Ultimatum Mauro Icardi

Transfer Icardi tersendat sampai saat ini dan ia pun tampaknya tak punya pilihan selain bertahan di Inter Milan.

Penyerang berusia 26 tahun itu juga sudah berlatih bersama Inter jelang pekan perdana Liga Italia 2019-2020 melawan Lecce.

Selain itu, Icardi telah memberi kode bakal bertahan di Nerazzurri, julukan Inter, dalam jangka waktu yang lama.

Pasalnya, dalam unggahan fotonya di media sosial, pemain berpostur 181 cm itu sedang membangun rumah baru di Milan. 

Nomor punggung dan skuad pemain Inter Milan (musim 2019-2020):

1. Samir Handanovic

2. Diego Godin

5. Roberto Gagliardini

6. Stefan De Vrij

7. Mauro Icardi

8. Matias Vecino

9. Romelu Lukaku

10. Lautaro Martinez

11. Federico Dimarco

12. Stefano Sensi

13. Andrea Ranocchia

15. Joao Mario

16. Matteo Politano

18. Kwadwo Asamoah

19. Valentino Lazaro

20. Borja Valero

23. Nicolo Barella

27. Daniele Padelli

29. Dalbert

30. Sebastiano Esposito

31. Lorenzo Pirola

32. Lucien Agoume

33. Danilo D'Ambrosio

37. Milan Skriniar

46. Tommaso Berni

77. Marcelo Brozovic

87. Antonio Candreva

95. Alessandro Bastoni

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

My New Home is Coming ????????? . . #milan #italy #home ????

A post shared by Μαυ?? I?α?δι - MI9 (@mauroicardi) on Aug 20, 2019 at 9:09am PDT

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com