Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia FIBA Siap Digelar, Pemain China Semringah

Kompas.com - 23/08/2019, 15:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyelenggaraan kompetisi bola basket antarnegara di dunia World Cup FIBA 2019 siap digelar mulai 31 Agustus hingga 15 September mendatang.

Pada tahun ini, China terpilih sebagai tuan rumah.

Tidak mudah menjadi bagian penting dalam kompetisi empat tahunan ini.

Salah satunya persiapan fasilitas maupun tim agar menyuguhkan permainan yang baik di hadapan pendukungnya sendiri.

Point guard tim nasional China, Guo Ailun, tak sabar menantikan pemain bertabur bintang tampil di hadapan penikmat basket China.

Baca juga: Menpora Tegaskan Dukungan untuk Penyelenggaraan FIBA World Cup 2023

"Saya sudah memikirkan hal ini berbulan-bulan untuk bisa terlibat dalam kompetisi ini," ujar Ailun seperti yang dilansir dalam laman resmi fiba.basketball, Kamis (22/8/2019).

Menurutnya, menjadi tuan rumah Piala Dunia FIBA 2019 merupakan hal yang sangat luar biasa.

"Siapa yang tidak ingin bermain di Piala Dunia FIBA di rumah sendiri, di kandang sendiri?" kata dia.

"Mereka akan mencoba membuat rekan senegaranya bangga. Ini adalah kesempatan sekali seumur hidup, jadi siapa pun pasti ingin tampil di turnamen yang istimewa ini,” ujar dia menambahkan.

Sebelumnya, China tidak mampu berpartisipasi di Piala Dunia FIBA 2014 Spanyol karena gagal masuk empat besar Piala Asia FIBA 2013.

Kini, China secara otomatis masuk dalam Grup A sebagai tuan rumah. China akan bertarung melawan tim nasional Pantai Gading, Polandia, dan Venezuela.

Baca juga: Klub Amartha HangTuah Taklukkan Tim Basket Universitas asal Filipina

Untuk diketahui, Venezuela merupakan juara FIBA Amerika beberapa tahun lalu. Sementara itu, Polandia memiliki beberapa pemain yang bermain di liga-liga Eropa hingga kelas NBA.

Sementara itu, Pantai Gading merupakan tim yang solid.

Oleh karenanya, Ailun tak ingin merasa sombong meski energi tambahan dari para pendukung tuan rumah.

"Jujur saja, Grup A merupakan grup yang bagus. Kami bermain melawan tim dengan permainan yang berbeda," jelasnya.

"Pada saatnya, kami akan berusaha merebut satu kemenangan. Kami harus memulai babak penyisihan grup ini dengan cara yang terbaik," tegas pemain tim Liga Utama China, Liaoning Flying Leopards ini.

Baca juga: Sepatu Basket Ikonik FILA Siap Meluncur di Indonesia

Di sisi lain, dirinya menyayangkan bahwa sejumlah pemain bintang NBA tidak bisa berpartisipasi. Sebab, menurutnya hal tersebut bisa menginspirasi kaum muda di China.

"China dan dunia bola basket China secara umum memperoleh manfaat dengan menjadi tuan rumah perhelatan tertingi bola basket dunia ini." ungkapnya.

Beruntung, masih ada pemain bintang NBA lainnya yang membawa nama negaranya untuk tampil di China.

"Ketika saya melihat bahwa pemain seperti Giannis Antetokounmpo, Patty Mills, dan Matthew Dellavedova yang biasa tampil di pentas basket NBA akan bermain di China pada turnamen ini. Hal itu sangat luar biasa," tutup pria berusia 25 tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Man City Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Pelatih Australia Puji Pemain Garuda Muda yang Tampil di Piala Asia Senior

Pelatih Australia Puji Pemain Garuda Muda yang Tampil di Piala Asia Senior

Timnas Indonesia
Hasil Persija Vs Persis 1-0, Macan Kemayoran Mengaum di GBK

Hasil Persija Vs Persis 1-0, Macan Kemayoran Mengaum di GBK

Liga Indonesia
Justin Hubner Datang ke Qatar, Bala Bantuan untuk Timnas U23 Indonesia

Justin Hubner Datang ke Qatar, Bala Bantuan untuk Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com