Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Curahan Hati Bojan Malisic Setelah Terdepak dari Skuad Persib

Kompas.com - 23/08/2019, 05:26 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.comBojan Malisic dipastikan tidak lagi memperkuat Persib Bandung pada putaran kedua Liga 1 2019.

Nama Malisic masuk dalam daftar coret Persib bersama dua pemain asing lainnya, Rene Mihelic dan Artur Gevorkyan.

Keputusan mencoret Malisic, Mihelic, dan Gevorkyan tidak diambil sembarangan, tetapi melalui proses evaluasi yang dilakukan tim pelatih.

Sebagai gantinya, Persib pun sudah resmi memperkenalkan tiga pemain asing baru, yakni Kevin van Kippersluis, Nick Kuipers, dan Omid Nazari.

Baca juga: Robert Jamin Malisic Tetap Bela Persib hingga Akhir Putaran Pertama

Terdepak dari skuad Persib, diakui Malisic, sebagai kenyataan pahit yang harus diterimanya.

Akan tetapi, Malisic menganggap pencoretan namanya dari skuad Persib merupakan hal yang wajar dalam sepak bola.

Oleh karena itu, dia menerima keputusan tersebut dengan lapang dada.

"Ini keputusan datang dari pelatih dan bukan manajemen. Ini hal yang normal, ini hidup pesepak bola. Pada dasarnya, saya menerima keputusan dengan cara yang profesional," kata Malisic.

Malisic bergabung bersama Persib pada awal musim 2018, saat klub berjulukan Maung Bandung itu dilatih oleh Mario Gomez.

Baca juga: Robert Ungkap Alasan Persib Lepas Malisic, Mihelic, dan Artur

Sebelumnya, Gomez dan Malisic sudah pernah bekerja sama di klub Hong Kong, South China AA.

Gomez yang memang sudah tahu betul bagaimana kualitas Malisic tanpa ragu memboyongnya ke Bandung.

Berduet bersama Victor Igbonefo, Malisic menjadi palang pintu tangguh di lini pertahanan Maung Bandung.

Sejauh ini, Malisic sudah bermain dalam 45 pertandingan bersama Persib di semua ajang.

Dari jumlah tersebut, Malisic mengakui ada banyak momen dan kenangan indah bersama Persib.

Baca juga: Kembali ke Persib, Beckham Dapat Pengalaman Berharga di Timnas U-18

Salah satu kenangan yang paling tidak bisa dia lupakan adalah saat menjadi penentu kemenangan Persib atas Persija Jakarta pada putaran kedua Liga 1 2018.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, 23 September 2019 itu, Malisic mencetak gol pada menit akhir pertandingan.

Gol tersebut membuat Persib meraih kemenangan dramatis, dengan skor 3-2 atas Persija.

"Saya sudah berada di sini (Persib) nyaris dua tahun. Tentu banyak kenangan indah selama saya ada di klub ini," ucap Malisic.

"Salah satunya saat saya mencetak gol kemenangan Persib atas Persija musim lalu. Itu menjadi momen emosional dan sulit untuk saya lupakan," kata dia.

Pemain Persib Bandung, Bojan Malisic.KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA Pemain Persib Bandung, Bojan Malisic.

Baca juga: Persib Resmi Pinjamkan Muchlis dan Puja Abdilah ke Blitar Bandung United

Selain itu, dukungan bobotoh juga tidak akan pernah bisa dia lupakan.

Menurut dia, bobotoh adalah suporter yang luar biasa. Mereka selalu memberikan dukungan kepada Persib dalam kondisi apa pun.

Tak hanya itu, saat Persib melakoni laga kandang, bobotoh akan selalu memenuhi setiap sudut tribune penonton stadion.

Hal tersebut membuat atmosfer pertandingan semakin bergelora, membuat motivasi para pemain semakin berlipat untuk memenangkan pertandingan.

"Saya pikir saya akan terus mengingat bobotoh dan pemain yang juga tetap mengingat saya karena ini adalah pengalaman yang sangat luar biasa," ucap dia.

Baca juga: Hasil Sidang Komdis PSSI, Arema dan Pemain Persib Kena Hukuman

Akan tetapi, keputusan sudah dibuat, Malisic tidak memiliki pilihan lain selain pergi meninggalkan Persib.

Pemain 33 tahun itu mengaku berat, tetapi dia harus bisa menerimanya dengan profesional.

"Saya tidak memikirkan soal keputusan ini. Saya menerimanya dengan cara yang profesional. Saya akan terus melanjutkan hidup dan karier di klub berikutnya," kata dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com