Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagus Kahfi dan Ruben Sanadi Masuk Skuad Timnas Indonesia

Kompas.com - 22/08/2019, 06:38 WIB
Alsadad Rudi,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Satu pemain kelahiran Papua dipanggil masuk timnas Indonesia untuk kualifikasi Piala Dunia 2022. Dia adalah pemain asal Persebaya Surabaya, Ruben Sanadi

Selain itu, ada pula dua pemain timnas yunior yang diundang berlatih, yakni pemain timnas U-19, Amiruddin Bagus Kahfi dan pemin timnas U-23, Hanif Sjahbandi.

Ruben menjadi satu dari tiga pemain kelahiran Papua yang masuk skuad timnas.

Sebelum sudah ada dua pemain lainnya yang lebih dulu dipanggil pelatih Simon McMenemy, yakni Yustinus Pae (Persipura Jayapura) dan Yanto Basna (Sukhothai FC Liga Thailand).

McMenemy mengatakan, Ruben dipanggil masuk timnas untuk menggantikan pemain belakang Arema FC, Johan Alfarizi yang cedera.

Baca juga: Ferdinand Kembali Bela Timnas Indonesia Setelah 3 Tahun Absen

Sementara itu, khusus Bagus, remaja 16 Januari 2002 ini diberi kesempatan berlatih bersama timnas senior sebagai bentuk apresiasi setelah bermain bagus pada Piala AFF U-18 2019 yang baru saja usai.

"Saya harap pengalaman ini dapat dia maksimalkan untuk meningkatkan kemampuannya sebagai pemain masa depan timnas Indonesia," kata McMenemy dikutip dari laman PSSI, Rabu (21/8/2019).

Skuad timnas sudah mulai berkumpul di Hotel Alana Sentul, Kabupaten Bogor, Rabu kemarin. Latihaan perdana akan dilakukan di Stadion Pakansari, Cibinong, Kamis (22/8/2019) petang.

Selain pemain yang dipanggil belakangan, ada beberapa pemain yang belum berkumpul, seperti Greg Nwokolo, Andik Vermansah, Stefano Lilipaly, Yanto Basna, Victor Igbonefo, Otavio Dutra, dan Irfan Jaya.

Pada acara makan malam pemain dan official timnas Indonesia, McMenemy memperkenalkan pada debutan yang baru bergabung ke timnas, seperti Osas Saha, Angga Saputra, dan Made Andhika Wijaya.

Ada pula pemain lama yang baru kembali lagi ke timnas Indonesia, seperti Ferdinand Sinaga dan Manahati Lestusen.

Timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan di Stadion Pakansari selama beberapa hari.

TC di Bogor akan berlangsung hingga 29 Agustus. Pada tanggal 30 Agustus, para pemain timnas akan pindah tempat berlatih di Jakarta.

Baca juga: Awan Setho Cedera, Teja Paku Alam Dipanggil ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia akan menjalani dua laga kandang pada dua pertandingan awal kualifikasi Piala Dunia 2022.

Kedua pertandingan akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Kedua pertandingan tersebut masing-masing melawan Malaysia pada 5 September, dan Thailand pada 10 September.

McMenemy berharap timnas Indonesia mendapat dukungan penuh suporter pad dua laga kandang timnas.

"Saya pernah menjadi pelatih asing yang bermain di GBK melawan Indonesia, perasaan ketika keluar dari lorong sungguh luar biasa, dimana atmosfir langsung memberikan efek," ujar mantan pelatih timnas Filipina ini.

Baca juga: Otavia Dutra Wujudkan Mimpi Bela Timnas Indonesia

"Kita tidak bisa berharap bisa menang, hanya dengan kemampuan kita sendiri, kami butuh dukungan dari para supporter," lanjutnya.

"Tanggung jawab bersama untuk bisa menang dalam dua pertandingan awal," pungkas pria Skotlandia ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com