Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/08/2019, 06:38 WIB
Alsadad Rudi,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Satu pemain kelahiran Papua dipanggil masuk timnas Indonesia untuk kualifikasi Piala Dunia 2022. Dia adalah pemain asal Persebaya Surabaya, Ruben Sanadi

Selain itu, ada pula dua pemain timnas yunior yang diundang berlatih, yakni pemain timnas U-19, Amiruddin Bagus Kahfi dan pemin timnas U-23, Hanif Sjahbandi.

Ruben menjadi satu dari tiga pemain kelahiran Papua yang masuk skuad timnas.

Sebelum sudah ada dua pemain lainnya yang lebih dulu dipanggil pelatih Simon McMenemy, yakni Yustinus Pae (Persipura Jayapura) dan Yanto Basna (Sukhothai FC Liga Thailand).

McMenemy mengatakan, Ruben dipanggil masuk timnas untuk menggantikan pemain belakang Arema FC, Johan Alfarizi yang cedera.

Baca juga: Ferdinand Kembali Bela Timnas Indonesia Setelah 3 Tahun Absen

Sementara itu, khusus Bagus, remaja 16 Januari 2002 ini diberi kesempatan berlatih bersama timnas senior sebagai bentuk apresiasi setelah bermain bagus pada Piala AFF U-18 2019 yang baru saja usai.

"Saya harap pengalaman ini dapat dia maksimalkan untuk meningkatkan kemampuannya sebagai pemain masa depan timnas Indonesia," kata McMenemy dikutip dari laman PSSI, Rabu (21/8/2019).

Skuad timnas sudah mulai berkumpul di Hotel Alana Sentul, Kabupaten Bogor, Rabu kemarin. Latihaan perdana akan dilakukan di Stadion Pakansari, Cibinong, Kamis (22/8/2019) petang.

Selain pemain yang dipanggil belakangan, ada beberapa pemain yang belum berkumpul, seperti Greg Nwokolo, Andik Vermansah, Stefano Lilipaly, Yanto Basna, Victor Igbonefo, Otavio Dutra, dan Irfan Jaya.

Pada acara makan malam pemain dan official timnas Indonesia, McMenemy memperkenalkan pada debutan yang baru bergabung ke timnas, seperti Osas Saha, Angga Saputra, dan Made Andhika Wijaya.

Ada pula pemain lama yang baru kembali lagi ke timnas Indonesia, seperti Ferdinand Sinaga dan Manahati Lestusen.

Timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan di Stadion Pakansari selama beberapa hari.

TC di Bogor akan berlangsung hingga 29 Agustus. Pada tanggal 30 Agustus, para pemain timnas akan pindah tempat berlatih di Jakarta.

Baca juga: Awan Setho Cedera, Teja Paku Alam Dipanggil ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia akan menjalani dua laga kandang pada dua pertandingan awal kualifikasi Piala Dunia 2022.

Kedua pertandingan akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Cerita Gelandang Argentina Soal Larangan Messi di Piala Dunia 2022

Cerita Gelandang Argentina Soal Larangan Messi di Piala Dunia 2022

Internasional
Bicara Persaingan Gelar Liga Inggris, Klopp Perhitungkan Man United

Bicara Persaingan Gelar Liga Inggris, Klopp Perhitungkan Man United

Liga Inggris
Kalah dari West Ham, Spurs Punya Catatan Tak Diinginkan di Premier League

Kalah dari West Ham, Spurs Punya Catatan Tak Diinginkan di Premier League

Liga Inggris
Jadwal Bhayangkara FC Setelah Laga PSM, Potensi Debut Radja Nainggolan

Jadwal Bhayangkara FC Setelah Laga PSM, Potensi Debut Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Jadwal Liga 1 Pekan Ini: PSM Vs Bhayangkara, Persebaya Vs Persija

Jadwal Liga 1 Pekan Ini: PSM Vs Bhayangkara, Persebaya Vs Persija

Liga Indonesia
Hasil Liga Inggris: Tottenham Tumbang, Everton Bekuk Newcastle

Hasil Liga Inggris: Tottenham Tumbang, Everton Bekuk Newcastle

Liga Inggris
Hasil Tottenham Vs West Ham 1-2, Spurs Kena 'Comeback', Tanpa Kemenangan dalam 5 Laga

Hasil Tottenham Vs West Ham 1-2, Spurs Kena "Comeback", Tanpa Kemenangan dalam 5 Laga

Liga Inggris
Erik Ten Hag: Teman-teman Saya Bilang Jangan ke Man United

Erik Ten Hag: Teman-teman Saya Bilang Jangan ke Man United

Liga Inggris
Saat Guardiola Pilih Pensiun jika Man City Raih Treble Winner Lagi...

Saat Guardiola Pilih Pensiun jika Man City Raih Treble Winner Lagi...

Liga Inggris
Pemain dan Pelatih PSM Curhat Kondisi Tim, Janji Main Maksimal

Pemain dan Pelatih PSM Curhat Kondisi Tim, Janji Main Maksimal

Liga Indonesia
Jadwal Piala Dunia Klub 2023, Manchester City Langsung Tampil di Semifinal

Jadwal Piala Dunia Klub 2023, Manchester City Langsung Tampil di Semifinal

Sports
Persebaya Vs Persija: Macan Menolak Tunduk, Motivasi Tinggi Kunjungi Kandang Bajul

Persebaya Vs Persija: Macan Menolak Tunduk, Motivasi Tinggi Kunjungi Kandang Bajul

Sports
Persib Evaluasi Diri demi Sapu Bersih Dua Laga Akhir Tahun Ini

Persib Evaluasi Diri demi Sapu Bersih Dua Laga Akhir Tahun Ini

Liga Indonesia
Messi Akan Mudahkan Suarez Beradaptasi di Inter Miami

Messi Akan Mudahkan Suarez Beradaptasi di Inter Miami

Liga Lain
Persebaya Vs Persija, Penyelesaian Akhir Macan Buat Doll Gelisah

Persebaya Vs Persija, Penyelesaian Akhir Macan Buat Doll Gelisah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com