Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Pemain Persib Lakoni Latihan Perdana

Kompas.com - 21/08/2019, 14:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis


KOMPAS.COM - Tiga pemain asing baru Persib Bandung mulai berlatih bersama skuat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Rabu (21/8/2019) pagi. 

Tiga pemain baru tersebut adalah Nick Kuipers, Kevin van Kippersluis, dan Omid Nazari.

Ketiganya terlihat sangat antusias dalam mengikuti seluruh sesi latihan perdana mereka pagi itu, termasuk pada saat sesi game internal 11 lawan 11.

Pelatih Persib Robert Alberts pun mengaku senang dengan penampilan trio asing anyar Maung Bandung tersebut.

Baca juga: Omid Nazari Nilai Reputasi Persib Sangat Bagus di Sepak Bola Asia Tenggara

“Saya senang mereka sudah mulai berlatih pagi ini. Mereka menunjukkan kualitasnya masing-masing. Kita berharap adaptasi mereka berjalan baik di tim ini,” ujar Robert.

Akan tetapi, tak ada wajah Febri Hariyadi di sana. Ia harus memenuhi panggilan Tim Nasional Indonesia yang sedang mempersiapkan diri menatap Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Begitu juga dengan Beckham Putra Nugraha.

Beckham masih harus beristirahat seusai bertualang bersama Timnas U-18 di ajang AFF Cup di Vietnam.

Sebelumnya, Komisaris PT PBB, Kuswara S. Taryono, menyatakan kehadiran ketiga pemain tersebut merupakan bentuk dukungan dari manajemen kepada tim pelatih dalam menatap putaran kedua Liga 1 2019.

Baca juga: Perseru Badak Lampung Vs Persib, 3 Pemain Maung Bandung Absen

“Ini salah satu bentuk tindak lanjut rekomendasi dari pelatih untuk melakukan pergantian tiga pemain asing. Tiga pemain yakni Nick, Kevin, dan Omid,” ungkap Kuswara dalam sambutannya.

“Kami dari manajemen memberikan kepercayaan penuh kepada jajaran pelatih agar Persib ini bisa bermain lebih maksimal,” tambahnya.

Lebih lanjut, ia pun berharap, para pemain anyar tersebut mampu mendongkrak prestasi Maung Bandung di putaran kedua Liga 1 2019.

“Mudah-mudahan performa Persib di putaran kedua nanti bisa meraih prestasi yang kita harapkan. Ini sebuah bentuk nyata dari manajemen, kita berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi Persib,” tutur Kuswara.

Persib memang kesulitan bersaing pada Liga 1 2019. Terbaru, Persib menelan kekalahan dari PSM Makassar dengan skor 1-3 pada Minggu (18/8/2019).

Rentetan hasil buruk tersebut membuat Persib terlempar dari jalur persaingan gelar juara.

Saat ini, Persib berada di peringkat ke-11 dengan merangkum 15 poin. Mereka baru bisa meraih 3 kemenangan dari 15 laga.

Sisanya, Persib sama-sama mengoleksi enam kekalahan dan enam hasil imbang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com