Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stadion Bukit Jalil Hanya Digunakan untuk Timnas Malaysia

Kompas.com - 16/08/2019, 16:20 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, kini resmi menjadi kandang tetap timnas Malaysia.

Tak boleh ada tim lain selain timnas Malaysia yang boleh berkandang di stadion tersebut.

Kesepakatan itu dicapai melalui penandatanganan memorandum yang diadakan di stadion tersebut, Kamis (15/8/2019).

Acara tersebut dihadiri Presiden Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) Dato Hamidin Amin dan Ketua Dewan Stadion Malaysia (PSM) Tan Sri Tony Fernandes.

Hadir pula Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Syed Saddiq Syed Abdul Rahman.

Baca juga: Timnas Indonesia Bertemu Malaysia pada Semifinal Piala AFF U-18

Dengan demikian, timnas Malaysia dipastikan akan berkandang di Bukit Jalil selama Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia dan Piala Asia 2023.

Bukit Jalil juga dipastikan jadi kandang timnas Malaysia pada Piala AFF 2020.

Baca juga: Seandainya Antusiasme Penonton Timnas di GBK Seperti Persija Vs Persib

Memorandum ini juga dapat diperpanjang hingga dua tahun lagi, dimulai pada 1 Januari 2021 hingga 31 Desember 2022, dengan kesepakatan bersama.

PSM berencana meningkatkan kualitas pelayanan di stadion, seperti menerapkan penjualan tiket pertandingan online secara keseluruhan dan penomoran kursi.

Kedua rencana ini ditargetkan bisa terealisasi pada 10 September, ketika Malaysia menjamu UEA dalam laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Menurut FAM, kerja sama yang mereka lakukan dengan PSM adalah kerja sama yang diprakarsai oleh mereka.

Hamidin menyatakan, Bukit Jalil adalah stadion yang juga memiliki tingkat kenyamanan yang baik bagi para penonton, ditandai dengan ketersediaan layanan transportasi umum dan kenyamanan di dalam stadion.

"Kami memastikan bahwa 'rumah Harimau Malaya' terletak di stadion yang menakjubkan, modern dan canggih seperti Stadion Nasional," kata Hamidin.

Sementara itu, Tony ingin memastikan bahwa kerja sama dengan FAM stadion tidak digunakan oleh tim lain.

"Kami harus memastikan bahwa lapangan tidak digunakan untuk olahraga lain," kata Tony.

Baca juga: Pertama Sepanjang Sejarah, Timnas Indonesia Akan Berlaga di Papua

Halaman:
Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com