Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Presenter Radio Manchester City "Ditekuk" Jackie Chan

Kompas.com - 12/08/2019, 15:43 WIB
Josephus Primus

Penulis

Sumber Daily Mail

MANCHESTER, KOMPAS.com - Kemungkinan besar, 2 presenter radio Manchester City, hanya ingin bercanda saat siaran langsung.

Namun, olok-olok mereka tentang aktor laga asal Hong Kong, Jackie Chan berujung fatal.

Keduanya terpaksa "ditekuk" Jackie Chan melalui manajemen klub.

"Keputusan telah kami buat, kami tak mempertahankan keduanya lagi di Manchester City," tulis manajemen klub.

"Klub punya toleransi zero terhadap diskriminasi dan mengecam perilaku mereka," imbuh manajemen klub.

Baca juga: West Ham vs Manchester City, VAR 2 Kali Untungkan The Citizens

Sergio Aguero dan David Silva mengangkat trofi Community Shield seusai Manchester City memenangi laga Liverpool vs Man City di Stadion Wembley via adu penalti, 4 Agustus 2019. AFP/IAN KINGTON Sergio Aguero dan David Silva mengangkat trofi Community Shield seusai Manchester City memenangi laga Liverpool vs Man City di Stadion Wembley via adu penalti, 4 Agustus 2019.

 

Molor

Jackie ChanREUTERS via VOA INDONESIA Jackie Chan

Adalah 2 presenter radio Manchester City, Mike McClean dan Nigel Clucas yang kala itu tengah melakukan siaran langsung.

Topik yang diperbincangkan, tulis laman Daily Mail, adalah ikhwal kesalahan administrasi saat klub bertandang ke China untuk laga pra-musim.

Kala itu, pesawat yang membawa penggawa Manchester City baru mendarat di Nanjing pada Rabu (17/7/2019) alias molor tiga hari dari jadwal yang sudah ditetapkan.

Pendaratan pada hari itu itu sama artinya dengan satu hari sebelum Manchester City bertanding melawan West Ham.

Pada laga pra-musim, Manchester City harus berlaga juga di Shanghai dan HongKkong.

Selanjutnya, Manchester City juga menggelar laga pra-musim di Yokohama, Jepang.

Laga uji coba pramusim antara Kitchee vs Manchester City di Stadion Hong Kong, Rabu (24/7/2019).Victoria Haydn Laga uji coba pramusim antara Kitchee vs Manchester City di Stadion Hong Kong, Rabu (24/7/2019).

 

Baik Mike McClean dan Nigel Clucas memang bertugas memandu siaran radio saat laga-laga Manchester City berlangsung.

Salah satu topik perbincangan pada siaran itu adalah laga pra-musim tersebut.

Dalam dialog, mereka mengemukakan bahwa hal yang membuat jadwal penerbangan pesawat yang membawa penggawa Manchester City lantaran tidak adanya aktor laga Jackie Chan dalam penerbangan.

Di dalam dialog selama 30 menit itu, terdengar adanya percakapan menggunakan Bahasa Inggris beraksen China.

Kuat dugaan, gara-gara percakapan itulah, duet Mike McClean dan Nigel Clucas harus berakhir.

Pada pertandingan Rabu (24/7/2019) di Hong Kong, Manchester City menumbangkan klub lokal, Kitchee, dengan skor 6-1.

Pertandingan itu hanya disaksikan oleh sekitar separuh kapasitas Stadion Hong Kong.

Kapasitas stadion yang beralamat di Causeway Bay ini adalah 40.000 tempat duduk.

Dari jumlah itu, ada 18.240 tempat duduk di tingkat utama, 3.153 tempat duduk eksekutif, 18.559 tempat duduk di tingkat atas, dan 48 tempat duduk untuk pengguna kursi roda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com