Lolos dari jebakan offside, eks bomber Paris Saint-Germain itu mampu meneruskan umpan lambung dari Wawan Febrianto.
Petaka kembali menimpa Barito Putera pada menit ke-63.
Gelandang Barito Putera, Bayu Pradana, melakukan pelanggaran terhadap Abduh Lestaluhu di kotak penalti.
Baca juga: Link Live Streaming Timnas U-15 Indonesia Vs Vietnam, Kick Off 15.00
Manahati Lestusen yang menjadi eksekutor berhasil menceploskan bola ke gawang Aditya Harlan, Tira-Persikabo unggul 4-1.
Masuk pada babak kedua, Rafael Silva menipiskan ketertinggalan Barito Putera menjadi 2-4.
Sundulan Rafael Silva yang menerima umpan dari Rizky Pora tak bisa dibendung oleh Angga Saputra.
Skor 4-2 untuk kemenangan Tira-Persikabo atas Barito Putera menutup jalannya pertandingan lanjutan pekan ke-13 Liga 1 2019.
Dengan kemenangan ini, Tira-Persikabo sukses mematahkan rekor tak terkalahkan Persija Jakarta di Liga 1.
Tim berjulukan Macan Kemayoran itu mampu bertahan tanpa kekalahan selama 12 pertandingan di Liga 1 2 017.
Sementara Tira-Persikabo saat ini telah mencapai 13 pertandingan tanpa kekalahan di Liga 1 2019.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.