Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Ferdinand Bocorkan Tujuan Utama Rooney Kembali ke Inggris

Kompas.com - 07/08/2019, 15:00 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAScom - Rio Ferdinand menyebut Wayne Rooney memiliki keinginan untuk menjadi manajer Manchester United suatu saat nanti.

Wayne Rooney telah memutuskan untuk kembali ke Inggris setelah satu tahun berkarier bersama DC United di Liga Amerika Serikat (MLS).

Namun, tujuan Rooney bukan ke Manchester United atau Everton, melainkan ke klub divisi dua Inggris, Derby County.

Baca juga: Berita Transfer, Rooney Akan Jadi Pemain dan Staf Pelatih Derby County

Rooney akan resmi menjadi bagian The Rams, julukan Derby County, pada 2020 mendatang.

Rooney dikontrak selama satu setengah musim hingga musim panas 2021, dengan opsi perpanjangan.

Tidak hanya sebagai pemain, Rooney juga diberi peran sebagai pelatih akademi dan tim utama Derby County.

"Saya sangat gembira dengan kesempatan yang diberikan Derby County kepada saya," kata Rooney pada Selasa (6/8/2019).

Baca juga: Wayne Rooney Menyesal Juergen Klopp Latih Liverpool

"Saya yakin dapat memberikan kontribusi besar dan tidak sabar untuk bertemu dengan semua orang, terutama para fans," ucap Rooney menambahkan.

Mantan rekan setim Rooney di Man United, Rio Ferdinand, mengatakan langkah Rooney merupakaan sebuah permulaan sebelum "mengambil" peran Ole Gunnar Solskjaer.

"Tujuan utamanya adalah menjadi Manajer Manchester United, 100 persen," kata Ferdinand.

"Itu fakta. Jika dia memberitahumu sesuatu yang berbeda, dia berbohong."

"Dia akan ingin melakukan itu. Hanya waktu yang akan mengatakan apakah dia akan menjadi orang yang bisa melakukan itu."

Bek Manchester United, Rio Ferdinand.AFP PHOTO / PATRIK STOLLARZ Bek Manchester United, Rio Ferdinand.

Baca juga: Wayne Rooney Larang Jadon Sancho Gabung Manchester United

Rooney dan Ferdinand pernah bermain bersama di Man United sejak 2004 hingga 2014.

Mereka membantu Man United memenangi banyak gelar, termasuk gelar Liga Champions pada musim 2008-2009.

Khusus Rooney, ia menjadi top skor Man United dengan torehan 253 gol dari 559 penampilan.

Jumlah tersebut menempatkannya sebagai top skor sepanjang masa di klub tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com