Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Harry Maguire hingga Menjadi Bek Termahal Dunia

Kompas.com - 06/08/2019, 08:31 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.comHarry Maguire mencatatkan rekor dalam dunia sepak bola saat ia diresmikan sebagai pemain baru Manchester United pada Senin (5/8/2019) siang waktu setempat.

Maguire menahbiskan diri sebagai bek termahal dunia saat ini.

Dilansir dari beberapa sumber, salah satunya AS, menyebut pemain 21 tahun itu didaratkan ke Old Trafford dengan biaya transfer sebesar 80 juta pounds atau sekitar Rp 1,39 triliun.

Baca juga: Harry Maguire dan Kisah 13 Kali Kehilangan Bola pada Debutnya

Nominal tersebut melebihi transfer Virgil van Dijk saat didatangkan Liverpool dari Southampton dengan mahar 75 juta pounds (sekitar Rp 1,30 triliun) pada 2018.

Di Manchester United, Maguire dikontrak selama enam musim, dengan opsi perpanjangan di tahun berikutnya.

Bagi Maguire, ia baru saja merasakan begitu cepatnya dinamika dalam sepak bola yang terjadi akhir-akhir ini.

Bagaimana tidak, tiga tahun yang lalu, pria kelahiran Sheffield, Inggris, itu masih bermain di divisi Championship, kasta kedua Liga Inggris, dengan membela Hull City.

Maguire kemudian mampu mengantarkan Hull City promosi ke English Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, pada musim 2016-2017.

Nahas, Hull City hanya mampu mengakhiri musim 2016-2017 dengan finis di peringkat ke-18.

Artinya, klub berjulukan The Tigers itu langsung terdegradasi lagi ke divisi Championship.

Baca juga: Harry Maguire dan Sejumlah Kemampuannya yang Berguna untuk Man United

Namun, Maguire akhirnya tidak mengikuti jejak Hull City karena dibeli Leicester City pada Juli 2017 dengan biaya transfer sekitar 12 juta pounds, atau hampir 7 kali lipat lebih rendah dari harganya sekarang.

Di klub itulah, namanya mulai dikenal sebagai bek potensial Inggris.

Manchester United resmi merekrut bek Harry Maguire dari Leicester City.Dok. Man United Manchester United resmi merekrut bek Harry Maguire dari Leicester City.

Dihimpun Transfermarkt, Maguire mencatatkan 76 penampilan bersama Leicester di semua ajang, serta menciptakan 5 gol dan 3 assist.

Pada akhirnya, ia dipanggil Gareth Southgate untuk memperkuat tim nasional Inggris.

Maguire bahkan berhasil mengantarkan The Three Lions, julukan timnas Inggris, melaju hingga semifinal Piala Dunia 2018.

Baca juga: Daftar 10 Transfer Termahal Musim Ini Usai Harry Maguire ke Man United

Sejak saat itu, namanya naik dan ia kerap dihubungkan klub-klub besar Inggris, di antaranya Manchester City dan Manchester United.

Singkat cerita, Man United memenangkan perburuan tersebut dan menjadikan Maguire sebagai bek termahal dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com