Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala Indonesia, Jadwal dan Link Live Streaming PSM Vs Persija

Kompas.com - 06/08/2019, 07:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan leg kedua final Piala Indonesia 2019 antara PSM Makassar vs Persija Jakarta akan digelar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, pada hari ini, Selasa (6/8/2019) sore.

Awalnya, laga PSM vs Persija seharusnya dilangsungkan pada Minggu (28/7/2019).

Namun, PSSI resmi menunda jadwal tersebut disebabkan situasi yang terjadi sehari menjelang laga.

Baca juga: PSM Makassar Vs Persija Jakarta, Pluim Siap Tempur di Piala Indonesia

Seperti diketahui, bus tim Persija dilempari batu oleh oknum tidak bertanggung jawab seusai mereka menjalani official training di Stadion Andi Mattalatta sehari sebelum laga.

Jelang laga nanti, pelatih PSM, Darije Kalezic, memastikan bahwa tidak ada pemainnya yang mengalami cedera.

"Mereka semua siap untuk bermain," kata Darije, dikutip dari BolaSport.

Sebelumnya, ada beberapa pemain PSM yang sempat mengalami cedera saat berhadapan dengan Bali United pada pekan lalu di Liga 1 2019.

Baca juga: PSM Makassar Vs Persija Jakarta, Sandi Sute Ingin Juara di Markas Lawan

Pemain-pemain itu adalah Asnawi Mangkualam dan M Rachmat. Akan tetapi, Darije Kalezic memastikan kedua pemain tersebut siap bermain.

Selain kedua pemain itu, angin segar juga datang menghampiri PSM.

Pasalnya, mereka kembali bisa menurunkan Wiljan Pluim yang sudah sembuh dari cedera.

"Ini adalah saat yang tepat memberikan satu trofi ke Makassar," kata Pluim, dilansir dari situs resmi klub.

Baca juga: PSM vs Persija, Macan Kemayoran Sudah Analisis Kelemahan Lawan

"Kalau tidak ada masalah berarti, saya seratus persen siap untuk pertandingan (melawan Persija)," ucap penyerang asal Belanda tersebut.

"Saya dan pemain sudah tidak sabar. Kami siap," tuturnya.

Sementara itu, pelatih Persija, Julio Banuelos, mengatakan timnya membawa misi juara ke Makassar.

Persija mempunyai modal berharga pada laga nanti.

Pada laga pertama final Piala Indonesia 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (21/7/2019), Macan Kemayoran berhasil mengalahkan PSM dengan skor 1-0.

Ismed Sofyan dkk hanya membutuhkan hasil imbang untuk menjadi kampiun Piala Indonesia.

Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos (kiri), saat menghadiri konferensi pers jelang laga PSM vs Persija di Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin, Makassar.Dok. PSSI Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos (kiri), saat menghadiri konferensi pers jelang laga PSM vs Persija di Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin, Makassar.

Baca juga: Final Piala Indonesia 2019, Alasan Persija Tidak Uji Lapangan di Makassar

"Persiapan kami sangat baik, memang ini laga final dimana laga yang ditunggu-tunggu. Ditambah lagi pemain sudah tahu begitu penting laga besok. Kami sendiri siap untuk memberikan terbaik di pertandingan besok,”ujar Banuelos, dilansir situs resmi Persija.

Pelatih asal Spanyol itu juga mengingatkan anak asuhnya agar berhati-hati saat bermain di kandang PSM.

"Yang paling penting di PSM memiliki pelatih dan pemain profesional dimana bagus di setiap lini. Namun, kami siap memberikan yang terbaik," ucapnya.

Baca juga: Jadwal Leg Kedua Final Piala Indonesia 2019, PSM Vs Persija

Prediksi susunan pemain PSM vs Persija :

PSM Makassar: R. Mokodompit, A. Bahar, B. Wahyudi, A. Evans, A. Rahman, R. Bakri, M. Klok, R. Pellu, R. Syamsuddin, G. Junior, F. Sinaga.

Persija Jakarta: A. Ardhiyasa, I. Sofyan, R. Prabowo, T. Sucipto, R. Hehanusa, R. Chand, S. Sute, B. Santos, R. Simanjuntak, M. Simic, N. Setiawan.

Jadwal

Laga PSM Makassar vs Persija Jakarta pada leg kedua final Piala Indonesia 2019 akan disiarkan secara langsung oleh RCTI, mulai pukul 15.30 WIB.

Selain lewat layar kaca, laga ini bisa dinikmati via live streaming.

Adapun link live streaming PSM vs Persija >>> Klik disini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com