KOMPAS.com - Manchester United berhasil mengalahkan AC Milan setelah melalui drama adu penalti pada laga International Champions Cup (ICC) 2019.
Pertandingan ICC 2019 antara Manchester United vs AC Milan yang berlangsung di Principality Stadium, Cardiff, Sabtu (3/8/2019), itu berakhir dengan skor imbang 2-2 pada waktu normal.
Alhasil, pemenang pertandingan pun harus ditentukan melalui adu tostosan.
Setan Merah - julukan Man United - akhirnya menang setelah mengantongi skor 5-4 pada adu penalti.
Hanya ada satu eksekutor yang gagal dalam adu penalti yakni penendang dari AC Milan, Daniel Maldini, putra dari legenda AC Milan, Paolo Maldini.
Adapun dua gol Man United pada waktu normal pertandingan dicetak oleh Marcus Rashford dan Jesse Lingard, sedangkan AC Milan mencetak dua gol lewat aksi Suso dan Victor Lindelof.
Sebenarnya, Man United berhasil lebih dulu unggul pada laga kontra AC Milan ini.
Tim polesan Ole Gunnar Solskjaer ini membuka keunggulan berkat gol yang dicetak Marcus Rashford pada menit ke-14.
Baca juga: Penutupan Bursa Transfer Liga Inggris Bisa Rugikan Manchester United
Meneruskan umpan panjang dari Nemanja Matic, Marcus Rashford melakukan solo run dengan mengelabui dua bek AC Milan sebelum melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti.
Namun, AC Milan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Suso pada menit ke-26.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan