Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 3 Kesalahan Liverpool Selama Pramusim

Kompas.com - 30/07/2019, 12:36 WIB
Khadijah Shahnaz Fitra,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persiapan pramusim Liverpool bisa dibilang kurang baik. Hal yang juga diakui oleh Juergen Klopp.

Liverpool kalah tiga kali dalam empat laga terakhir pada persiapan di pramusim.

Liverpool kalah dari Napoli (0-3), Sevilla (1-2), dan Borussia Dortmund (2-3), serta imbang kontra Sporting CP (2-2).

The Reds - julukan Liverpool - hanya berhasil menang saat melawan tim kasta bawah, Tranmere Rovers (6-0) dan Bradford City (3-1).

Baca juga: Liverpool Vs Lyon, Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

Hal ini sangat mengkhawatirkan bagi Liverpool yang akan memulai musim mereka pekan depan dengan menghadapi Manchester City pada ajang Community Shield, 4 Agustus 2019.

Jelang laga tersebut, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengakui kesalahan-kesalahan yang tak boleh terulang saat menghadapi Manchester City.

Setidaknya, ada tiga hal fatal yang Klopp mencontohkan ketika laga terakhir kontra Napoli.

"Kita lihat seperti tahun lalu, Man City adalah laga yang paling sulit untuk dilakukan sepanjang musim," tutur Klopp, dilansir dari Liverpool Echo.

Baca juga: Liverpool Akan Jadi Binatang Berbeda Pekan Depan...

"Pada laga kontra Napoli, kami tak menahan serangan balik dengan baik."

"Kami juga kehilangan bola pada saat yang salah, serta kami tak melindungi bola dengan baik."

"Andai itu terjadi saat melawan Man City, kami tak punya peluang untuk menang," ujar pria berkebangsaan Jerman itu.

Selain masalah itu, Liverpool kemungkinan juga tak akan diperkuat pemain-pemain terbaik mereka.

Sadio Mane jelas absen, ia baru akan kembali dari liburan seusai Piala Afrika pada 5 Agustus 2019.

Sementara itu, pemain lain seperti Roberto Firmino, Alisson, dan Mohamed Salah baru saja kembali, sepekan sebelum laga berlangsung.

Baca juga: Liverpool Kalah dari Napoli, Ini Ancaman Juergen Klopp

Klopp mengatakan ia tak akan mengambil risiko untuk menurunkan pemain yang belum bugar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com