Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala Indonesia, Trauma Persija dan 'Handicap' PSM Makassar

Kompas.com - 29/07/2019, 05:00 WIB
Firzie A. Idris,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Pada tahap ini, para pemain dan ofisial PSM Makassar belum mengetahui keputusan tersebut dan sudah sampai di Stadion Mattoangin pada pukul 14.30 WITA dengan pengetahuan bahwa laga tetap bergulir.

Baca juga: Piala Indonesia, Pimpinan Suporter PSM Kritik Sikap PSSI dan Manajemen Persija

Mereka baru tahu saat CEO tim, Munafri Arifuddin, bergegas menuju stadion untuk memberi kabar.

Kondisi venue pertandingan PSM vs Persija yang jauh dari ideal juga menjadi catatan bagi PSSI.

"Stadion Mattoangin ini tidak lolos verifikasi untuk level pertandingan AFC. Faktanya seperti itu," ujarnya.

"Ini alasan kenapa teman-teman PSM bersikeras untuk pembangunan stadion baru di Makassar karena infrastruktur adalah salah satu handicap atau rintangan terbesar mereka," tuturnya.

Jumlah suporter yang besar tak bisa lagi ditampung stadion berkapasitas 15 ribu orang tersebut, apalagi animo pendukung ke laga final Piala Indonesia ini sangat besar.

Animo besar itu juga menjadi salah satu alasan kenapa pertandingan batal bergulir. Niat baik PSM untuk menambah kuota tiket juga menjadi efek bumerang.

Baca juga: PSM Ogah Main Jika Final Kedua Piala Indonesia 2019 Digelar di Luar Makassar

Marshal menambahkan bahwa PSM sejatinya sudah melakukan prosedur benar dengan menjual tiket reguler secara online.

Akan tetapi, menurutnya ada kelalaian koordinasi antara PSM Makassar dengan PSSI dan pihak kepolisian saat klub menjual tiket tambahan demi menampung banyaknya suporter yang datang dari luar Makassar.

"Niat mereka baik, tetapi ada 2000-an orang datang untuk membeli tiket yang hanya terjual 600 buah. Banyak yang tidak dapat sehingga tensi memanas. Kebetulan official training Persija selesai lebih dulu jam 16.00 sehingga mereka melampiaskan kekecewaan," tuturnya.

Menurut Marshal, hal ini tak perlu terjadi apabila klub mengikuti guideline seperti yang telah diterapkan oleh AFC.

"AFC punya check list jelas, H minus berapa hari, area harus sudah bersih dari suporter. permasalahannya di sini adalah kondisi infrastruktur yang tidak mumpuni," tuturnya lagi.

"Jalanan cuma satu, di belakang banyak gang sempit sehingga banyak orang berlalu-lalang saat Persija kelar latihan," ujarnya menutup sembari mengatakan bahwa PSSI siap untuk menunggu hasil sidang Komisi Disiplin yang akan membahas isu ini pada Senin (29/7/2019).

Jadwal tunda laga PSM Makassar vs Persija Jakarta untuk laga kedua final Piala Indonesia 2019 belum diputuskan. 

Namun, PSSI melalui Sekjen Ratu Tisha Destria mengatakan akan segera mencari jadwal pengganti secepatnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com