Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semen Padang Vs Persebaya, Pelatih Indikasikan Bakal Kembali Rotasi Pemain

Kompas.com - 26/07/2019, 12:32 WIB
Rahmadhani,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Pelatih sementara Semen Padang, Weliansyah, mengindikasikan bakal kembali melakukan rotasi saat menghadapi Persebaya Surabaya pada laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion H Agus Salim Padang, Minggu (28/7/2019).

Pada dua laga sebelumnya, melawan Arema FC dan Bhayangkara FC, Weliansyah melakukan rotasi pemain.

Beberapa pemain yang menjadi starter saat lawan Arema FC, tidak diturunkan dari awal saat lawan Bhayangkara FC.

Baca Juga: Masih Cedera, Ruben Sanadi Ngotot Tampil Lawan Semen Padang

“Kami masih melihat perkembangan pemain hingga jelang pertandingan nanti. Siapa yang siap, dia yang akan saya mainkan melawan Persebaya nanti,” ujar Weliansyah, Kamis (25/7/2019).

Weliansyah mengatakan, semua pemain Semen Padang memiliki kualitas yang sama. Namun yang membedakan pemain tersebut adalah kesiapan.

“Saya tidak mengistimewakan pemain. Bagi saya, semua pemain itu sama," ujarnya.

"Saat latihan, saya akan melihat perkembangan mereka. Teknik dan skill yang mereka miliki semuanya hampir sama dan bagus-bagus."

Saat melawan Persebaya nanti, Weliansyah meminta anak asuhnya mau bekerja keras agar bisa meraih kemenangan.

Baca Juga: Semen Padang Waspadai Serangan Sayap Persebaya

Saat ini, Semen Padang sangat membutuhkan kemenangan agar bisa menghentikan tren negatif. Pasalnya, mereka masih paceklik kemenangan.

Alhasil, Semen Padang merupakan satu-satunya tim yang belum pernah meraih poin penuh dalam Liga 1 2019.

“Saat lawan Persebaya nanti, saya mengharapkan para pemain bermain dengan figth agar bisa meraih kemenangan," ujarnya.

"Kami harus bisa meraih kemenangan pada pertandingan nanti agar bisa menghentikan laju tanpa kemenangan ini.”

Weliansyah mengaku sudah menyiapkan strategi terbaik agar bisa mewujudkan tekad tersebut.

“Kami sudah melatih strategi melawan Persebaya. Selain itu, saya juga melakukan evaluasi pada pertandingan sebelumnya," ungkapnya.

Baca Juga: Liga 1, Semen Padang Datangkan Psikolog Jelang Lawan Persebaya

"Segala kelemahan yang nampak kami perbaiki dalam latihan tersebut. Kami cukup diuntungkan dengan waktu persiapan yang panjang ini.”

Sejak dipercaya menjadi pelatih sementara, Weliansyah baru dua kali memimpin Semen Padang. Itu terjadi saat lawan Arema FC dan Bhayangkara FC.

Weliansyah ditunjuk usai Syafrianto Rusli mengundurkan diri karena belum berhasil membawa Semen Padang meraih kemenangan pada enam pertandingan.

Sayang, dari dua laga yang sudah dijalani Weliansyah, Semen Padang belum bisa meraih kemenangan. Dari delapan laga yang sudah dijalani Semen Padang baru meraih tiga hasil imbang.

Kini, Semen Padang menghuni dasar klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi tiga poin. Mereka tertinggal tiga angka dari Persija Jakarta yang persis di atasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com