Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Klub Indonesia Bersedia Ikut Liga 1 Putri 2019

Kompas.com - 26/07/2019, 10:45 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sepuluh klub dilaporkan bersedia menyiapkan tim untuk mengikuti Liga 1 Putri tahun 2019 ini.

PSSI menggelar rapat koordinasi bersama 18 klub peserta Liga 1 bertajuk CEO Forum Liga 1 Putri di Jakarta pada Kamis (25/7/2019) siang.

Adapun agenda utama dalam pertemuan ini adalah menyangkut koordinasi terkait penyelenggaraan Liga 1 Putri yang rencananya akan digelar pada 2019 ini.

Pertemuan ini bertujuan untuk memastikan komitmen para klub untuk ikut serta pada kompetisi Liga 1 Putri.

Pertemuan dihadiri  Plt Ketua Umum PSSI Iwan Budianto, anggota Exco, Dirk Soplanit dan Papat Yunisal, serta Sekretaris Jenderal Ratu Tisha Destria.

Forum CEO pun dibuka langsung oleh Plt Ketua Umum PSSI Iwan Budianto yang memaparkan latar belakang digelarnya Liga 1 Putri 2019.

Tak hanya menyangkut pembentukan timnas putri semata, tetapi menyangkut berbagai aspek yang perlu dilakukan agar kompetisi antara putra dan putri seimbang.

Baca juga: Asisten Pelatih Timnas Putri Pantau Permainan Sepak Bola Putri NTT

Iwan menyatakan, jika tak segera menyelenggarakaan kompetisi putri, Indonesia hanya akan jadi "penonton" karena tak melakukan pembinaan.

Iwan mencontohkan beberapa negara ASEAN, seperti Myanmar, Thailand, dan Vietnam, yang sudah menyelenggarakan kompetisi sepak bola putri.

"Kemudian SEA Games 2019 dan PON 2020 juga akan mempertandingkan sepak bola putri," kata Iwan dikutip dari laman PSSI.

Iwan menambahkan, penyelenggaraan Liga 1 Putri menjadi pelecut semangat bagi para pemain muda putri untuk mau bermain sepak bola.

Menurut Iwan, PSSI menargetkan Liga 1 Putri diikuti 18 klub.

"Namun, kalau tidak bisa di tahun pertama, setidaknya minimal enam klub. Ke depan, semua klub ikut liga 1 putri,” ucap Iwan.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria menyatakan, penyelenggaraan Liga 1 2019 Putri sejalan dengan program yang dicanangkan FIFA yang juga fokus terhadap pembinaan sepak bola putri.

Pada kongres FIFA di Paris beberapa bulan lalu, Tisha menyatakan FIFA mencanangkan berbagai macam program khusus untuk anggotanya yang telah memenuhi dua syarat.

Baca juga: Jalani Kualifikasi Pra-Olimpiade, Timnas Sepak Bola Putri ke Myanmar

"Pertama, keberadaan timnas putri di dua nomor, senior dan usia muda, serta adanya kompetisi," kata Tisha

Pada pertemuan dengan para CEO klub, PSSI memastikan kembali komitmen dan keikutsertaan para klub dalam berpartisipasi dan menyukseskan Liga 1 Putri.

Caranya dengan menanyakan secara langsung kepada para pengambil keputusan yang hadir.

Sepuluh dari 18 klub pun menyatakan komitmennya untuk ikut dalam Liga 1 Putri.

Masih ada pembahasan lebih lanjut terkait format dan detail dari penyelenggaran Liga Putri, termasuk kapan waktu kick off resmi.

Berikut 10 klub yang bersedia ikut Liga 1 Putri 2019:

1. Persija Jakarta

2. PSM Makassar

3. Persib Bandung

4. PS Tira Persikabo

5. Bali United

6. Arema FC

7. PSIS Semarang

8. Persipura Jayapura

9. PSS Sleman

10. Persebaya Surabaya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com