Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/07/2019, 09:20 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber PSSI

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim nasional U-15 Indonesia sudah tiba di Thailand, Rabu (24/7/2019). Mereka siap berlaga pada Piala AFF U-15 dari 25 Juli-8 Agustus.

Setibanya di Thailand, timnas U-15 menggelar sesi latihan, Kamis (25/7/2019). Sesi latihan digelar dua kali, yakni pagi dan sore hari.

Pelatih timnas U-15, Bima Sakti, mengatakan, sengaja menggelar latihan pada pagi hari untuk peregangan. Kegiatan tersebut dilakukan di ruang sasana hotel.

"Tadi kami melakukan peregangan supaya otot anak-anak tidak kaku setelah menempuh perjalanan jauh, mulai dari Bogor pada pukul 4 pagi sampai Chonburi petangnya," kata Bima dikutip dari laman PSSI.

"Mereka cukup lama duduk dengan jarak tempuh yang cukup jauh," kata Bima.

Sementara itu, pada sore hari, Bima memiliki tujuan agar anak-anak beradaptasi dengan kondisi udara.

Ia menyebut saat ini di Thailand sedang musim hujan.

Meski suhu relatif sama dengan Indonesia, Bima menyebut udara di Thailand lebih lembap.

Baca juga: Daftar 23 Pemain Timnas U-15 di Piala AFF U-15

"Sore ini kami latihan rondo, small-sided game. Kami akan terus menjaga Filanesia agar anak-anak terbiasa sambil melatih kemampuan transisi dari tim dan pemahanan setiap individu tentang hal tersebut," kata pria kelahiran Balikpapan tersebut.

Sebanyak 23 pemain telah ditunjuk Bima Sakti untuk mengikuti ajang Piala AFF U-15 2019 di Chonburi, Thailand.

Indonesia akan bersaing dengan Myanmar, Vietnam, Timor-Leste, Singapura, dan Filipina di Grup A.

Anak asuh Bima akan menghadapi Vietnam pada laga pertama, Sabtu (27/7/2019).

Menghadapi Vietnam, Bima menyatakan timnya akan berjuang penuh.

Menurut Bima, dia akan memantapkan sisi pertahanan dan memberikan sentuhan variasi dalam penyerangan dan transisi.

Baca juga: Jelang Piala AFF U-15, Timnas U-16 Indonesia Mantapkan Penguasaan Bola

Ia menilai Vietnam adalah tim kuat yang selalu bermain semangat dan spartan.

Untuk itu, timnas U-15 sudah mempersiapkan strategi khusus untuk laga awal.

Tak lupa, Bima memohon doa dan dukungannya kepada masyarakat Indonesia.

"Kami tidak akan tampil bertahan karena pertahanan terbaik adalah menyerang. Namun, kami tetap mewaspadai pergerakan tiap lini mereka," ujar Bima.

Semua pertandingan penyisihan yang melibatkan timnas U-15 disiarkan di SCTV pukul 15.00 WIB.

Berikut jadwal pertandingannya:

Sabtu, 27 Juli 2019: vs Vietnam

Senin, 29 Juli 2019: vs Singapura

Rabu, 31 Juli 2019: vs Timor Leste

Jumat, 2 Agustus 2019: vs Filipina

Minggu, 4 Agustus 2019: vs Myanmar

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Bulu Tangkis Asian Games 2022: Libas China 3-0, Korea Selatan Sabet Emas Beregu Putri

Bulu Tangkis Asian Games 2022: Libas China 3-0, Korea Selatan Sabet Emas Beregu Putri

Badminton
Persis Bangga Tahan Persija, Identitas Laskar Sambernyawa

Persis Bangga Tahan Persija, Identitas Laskar Sambernyawa

Liga Indonesia
Asian Games 2022: Atlet Sepeda BMX Amellya Nur Sifa Beri Emas Keempat untuk Indonesia

Asian Games 2022: Atlet Sepeda BMX Amellya Nur Sifa Beri Emas Keempat untuk Indonesia

Sports
Asian Games 2022, Penyebab Zohri Tanpa Medali di Nomor Lari 100 Meter

Asian Games 2022, Penyebab Zohri Tanpa Medali di Nomor Lari 100 Meter

Sports
Hasil Inter Miami Vs New York City FC: Tanpa Messi, The Herons Susah Payah Raih Seri

Hasil Inter Miami Vs New York City FC: Tanpa Messi, The Herons Susah Payah Raih Seri

Liga Lain
Blunder Guardiola, Lupakan Hwang Hee-chan 'Si Orang Korea'

Blunder Guardiola, Lupakan Hwang Hee-chan "Si Orang Korea"

Liga Inggris
Persib Vs Persita, Ramiro Fergonzi Tebar Ancaman Lagi untuk Maung

Persib Vs Persita, Ramiro Fergonzi Tebar Ancaman Lagi untuk Maung

Liga Indonesia
Dewa United Vs Persebaya: Ady Setiawan Kolaps, Arief Catur Jenguk ke RS dan Minta Maaf

Dewa United Vs Persebaya: Ady Setiawan Kolaps, Arief Catur Jenguk ke RS dan Minta Maaf

Liga Indonesia
Hasil Piala Suhandinata 2023: Trofi Kembali ke China, Indonesia Runner-up

Hasil Piala Suhandinata 2023: Trofi Kembali ke China, Indonesia Runner-up

Badminton
Persis Vs Persija: Thomas Doll Bicara Kekurangan Macan Kemayoran

Persis Vs Persija: Thomas Doll Bicara Kekurangan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Klasemen Medali Asian Games 2022: Disalip Malaysia, Indonesia Turun Peringkat

Klasemen Medali Asian Games 2022: Disalip Malaysia, Indonesia Turun Peringkat

Sports
Persib Vs Persita, Divaldo Alves Merendah Jalani Debut

Persib Vs Persita, Divaldo Alves Merendah Jalani Debut

Liga Indonesia
Kesalahan Tak Perlu Picu Start Start Terburuk Man United dalam 34 Tahun

Kesalahan Tak Perlu Picu Start Start Terburuk Man United dalam 34 Tahun

Liga Inggris
Blunder VAR Tottenham Vs Liverpool, Juergen Klopp Bilang Gila

Blunder VAR Tottenham Vs Liverpool, Juergen Klopp Bilang Gila

Liga Inggris
Kisah Eks Manajer Arema FC Lawan Trauma Tragedi Kanjuruhan, Sekuat Tenaga dan Pikiran...

Kisah Eks Manajer Arema FC Lawan Trauma Tragedi Kanjuruhan, Sekuat Tenaga dan Pikiran...

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com