Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekurangan Timnas U-19 di Mata Fakhri Husaini

Kompas.com - 25/07/2019, 08:45 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi


SIDOARJO, KOMPAS.com - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, mengakui bahwa tim asuhannya masih punya beberapa kekurangan.

Salah satunya adalah belum mampu memaksimalkan peluang mencetak gol dari situasi bola mati.

Timnas U-19 akan berlaga di Piala AFF U-19 di Vietnam pada Agustus 2019 yang akan datang.

Mereka baru saja menyelesaikan persiapan terakhir dengan menggelar uji coba melawan tiga tim Liga 3 zona Jawa Timur.

Baca juga: David Maulana Legawa jika Tak Terpilih Jadi Kapten Timnas U-19

Setelah uji coba tersebut, Fakhri memang cukup puas dengan hasil yang diraih oleh David Maulana dan kolega.

Pasalnya, mereka mampu meraih tiga kemenangan, mencetak tujuh gol, dan hanya kebobolan satu gol.

"Kami tidak bisa mencetak gol dari set piece dari tiga laga ini. Padahal, kami punya banyak kesempatan lewat free kick dan corner kick. Padahal, kami punya pemain yang tinggi, ada tiga orang," ucap Fakhri.

Menurut Fakhri, eksekusi bola mati adalah bagian penting dari permainan sepak bola modern.

Sebab, ketika perkembangan taktik sepak bola makin kompleks, eksekusi bola mati menjadi solusi untuk bisa mencetak gol.

Baca juga: Alasan Fakhri Husaini Belum Tentukan Kapten Timnas U-19

Sementara itu, terkait kemampuan pemain tengah membongkar pertahanan lawan, Fakhri tidak merasa khawatir.

Walau mayoritas gol timnas U-19 dicetak dari sisi sayap, Fakhri menyebut itu adalah hasil kombinasi dari para gelandang.

Fakhri Husaini saat memimpin seleksi Tim Nasional Indonesia U-19 di Stadion WIbawa Mukti, Bekasi, Kamis (25/4/2019)PSSI Fakhri Husaini saat memimpin seleksi Tim Nasional Indonesia U-19 di Stadion WIbawa Mukti, Bekasi, Kamis (25/4/2019)

"Ini bukan problem tim ini saja. Kalau kita lihat statistik di Piala Dunia lalu juga sama. Kami harus mencari ruang-ruang kosong di sayap dan kami punya pemain mumpuni di posisi itu," ucap Fakhri.

Saat ini, skuad timnas U-19 masih berjumlah 26 pemain.

Nantinya, hanya ada 23 pemain yang akan didaftarkan untuk bermain di ajang Piala AFF U-18 yang digelar di Vietnam pada bulan Agustus 2019 mendatang.

"Penilaian kami bukan hanya dari tiga laga ini, tapi juga sejak latihan awal. Kami juga masih punya delapan hari sebelum menentikan skuad akhir," tutur Fakhri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com