Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atletico Madrid Minta La Liga Tolak Pendaftaran Griezmann di Barcelona

Kompas.com - 25/07/2019, 08:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Atletico Madrid telah meminta pihak La Liga untuk menolak pendaftaran Antoine Griezmann sebagai pemain Barcelona menyusul perselisihan soal klausul pembebasan sang pemain.

Demikian menurut Presiden La Liga, kasta teratas Liga Spanyol, Javier Tebas, seperti dikutip dari SkySports, Rabu (24/7/2019).

Sebelumnya, Barcelona mengonfirmasi perekrutan Griezmann pada pekan lalu.

Barcelona menyebut dalam sebuah pernyataan bahwa mereka telah memenuhi klausul pembelian sang pemain sebesar 108 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,8 triliun.

Namun, Atletico bersikeras bahwa itu tidak cukup.

Baca juga: Griezmann ke Barcelona, Atletico Anggap Uang Pembayaran Kurang

Mereka mengklaim Griezmann telah setuju untuk pindah ke Barcelona sebelum 1 Juli, ketika klausul pembebasannya sebesar 180 juta poundsterling (sekitar Rp 3,1 triliun).

Terkait hal itu, Presiden La Liga Tebas mengatakan, Atletico telah meminta Liga Spanyol untuk memblokir pendaftaran pemain.

"Atletico menulis kepada kami dan ragu apakah kami harus memberikan lisensi Griezmann di Barcelona," katanya kepada stasiun radio Onda Cero.

"Ada mekanisme yang telah diberlakukan dan itu akan menjadi organisasi yang harus menyelesaikan situasi. Kami tidak memiliki unsur penilaian," tuturnya.

Baca juga: Griezmann ke Barcelona, Atletico Punya Bukti Uang Pembayaran Kurang

Tebas mengatakan, pemblokiran nama Griezmann mungkin saja untuk dilakukan.

"Dimungkinkan untuk memblokir transfer pemain," kata Tebas, dikutip dari BBC.

"La Liga harus memutuskan tindakan apa yang akan diambil," ucapnya.

Sebelumnya, Atletico memang telah menyatakan uang pembayaran terkait kepindahan pemain asal Perancis itu ke Barcelona masih kurang.

Melalui situs resminya, Atletico Madrid telah merilis pernyataan tentang rencana mereka untuk membuka proses hukum mengenai masalah ini.

Baca juga: Via Pernyataan Resmi, Atletico Nilai Barcelona-Griezmann Tak Sopan

"Antoine Griezmann, diwakili oleh pengacaranya, muncul di markas LFP (operator La Liga) dengan secara sepihak mengakhiri kontrak yang mengikat pemain dengan Atletico Madrid, setelah mendepositkan dana atas nama FC Barcelona sejumlah 120 juta euro," demikian pernyataan tertulis Atletico, Jumat (12/7/2019).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com