Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Asing Persib Nikmati Cuaca Musim Kemarau di Indonesia

Kompas.com - 23/07/2019, 22:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Dalam sesi latihan siang Persib Bandung, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (23/7/2019), Bojan Malisic dan Artur Gevorkyan masuk ruang ganti paling terakhir.

Dua legiun asing Persib itu memilih tetap berada di lapangan Stadion Si Jalak Harupat, saat pemain lain berkemas untuk pulang.

Bojan dan Artur tampak berbincang santai, walau terik sinar matahari menyengat tubuh mereka.

Sekitar 30 menit "berjemur" di lapangan, mereka pun masuk ke ruang ganti. Ttu pun setelah diingatkan oleh kit man tim Persib, Zulkarnaen.

"Ah saya hanya berbicara sesuatu dengannya, di luar sepak bola. Tapi kami menyukai cuaca di sini," kata Bojan.

Pemain asal Serbia itu mengaku hanya menikmati cuaca di Bandung yang sedang cerah karena  memasuki musim kemarau.

Dikatakan Bojan, di Eropa, ia hanya bisa menikmati cuaca sebagus itu pada musim panas.

"Di negara kami, setelah musim panas akan semakin dingin dan memasuki Oktober sudah memasuki musim dingin," tutur Bojan. 

Baca juga: Robert Alberts Enggan Mengeluh walau Persib Tak Pernah Tampil dengan Skuad Terbaik

"Suhunya bisa mencapai minus 10 (derajat). Jadi saat berada di cuaca yang bagus seperti ini kami harus menikmatinya," ujar dia menambahkan.

Banyak klub top Eropa yang bertandang ke Asia saat winter break.

Tak sedikit memang orang Eropa yang memilih berlibur ke negara tropis seperti Indonesia, saat di negara asal mereka sedang dilanda musim dingin.

Bahkan, banyak klub sepak bola Eropa juga sengaja terbang ke kawasan negara tropis untuk melakukan pemusatan latihan saat jeda pertengahan musim kompetisi atau winter break.

Biasanya, mereka mengunjungi negara Timur Tengah. Sebab, di kala Eropa tengah memasuki musim dingin, suhu di Timur Tengah terbilang bersahabat.

Suhu maksimal rata-rata di Timur Tengah bisa mencapai 27 derajat Celsius, tidak seperti di musim panas yang bisa mencapai 48 derajat Celsius.

Baca juga: Persib Vs Bali United, Misi Maung Bandung Naik ke 5 Besar

Biasanya, tim Eropa memilih Qatar sebagai destinasi pemusatan latihan ketika winter break. Di sana, terdapat pusat olahraga terpadu yang megah bernama Aspire Academy.

Beberapa tim, seperti Bayern Muenchen dan Paris Saint-Germain (PSG), sering melakukan pemusatan latihan di Aspire Academy.

Selain Qatar, Uni Emirat Arab (UEA) juga menjadi destinasi pemusatan latihan lain tim Eropa saat winter break.

Liverpool, Man United, hingga FC Celtic sering terbang ke Dubai untuk menjalani pemusatan latihan musim dingin.

Hanya, di UEA tidak ada kompleks olahraga yang ikonik seperti Aspire Academy di Qatar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com