Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tira Persikabo 10 Laga Belum Kalah, RD Ingatkan Rekor Tak Penting

Kompas.com - 22/07/2019, 09:30 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Tira Persikabo menjadi tim yang paling disorot saat ini.

Keberhasilan mereka tak terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir membuat mereka nyaman di puncak klasemen sementara Liga 1. 

Tim-tim sebesar Persib Bandung, Persija Jakarta, Arema FC hingga terbaru Persebaya tak mampu mengalahkan tim yang bermarkas di Stadion Pakansari ini.
 
Namun, pelatih Rahmad Darmawan mengingatkan pemainnya untuk tak menggubris raihan yang sudah didapat dan fokus pada pertandingan selanjutnya.
 
 
"Saya selalu ingatkan kepada pemain, jangan mengingat pertandingan yang sudah lewat dan ke depan fokus menghadapi laga selanjutnya," ucapnya.
 
Pelatih yang akrab disapa RD ini menegaskan, timnya lebih fokus pada kekuatan calon lawan yang akan dihadapi daripada berpikir soal rekor belum pernah kalah.
 
Ia juga mengingatkan pemainnya agar tidak sombong dengan catatan yang sudah dibuat.
 
"Yang paling penting melihat kekuatan lawan daripada mikirin rekor, mikirin belum kalah, dan sebagainya," tuturnya.
 
"Saya sudah bilang ke pemain agar tetap menapak bumi, jujur pemain kami ini pemain yang dominan muda, jadi saya ingin mereka tetap down to earth soal rekor dan sebagainya itu perjuangan nasib baik kita saja," kata RD.
 
 
Keberhasilan Tira Persikabo hingga pekan 10 Liga ini tak lepas karena evaluasi pada ajang Piala Presiden lalu.
 
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.
 
RD menyatakan faktor emosi adalah yang paling penting pada kondisi tim.
 
Pelatih berusia 52 tahun ini sering mengingatkan anak asuhnya agar tidak mengumbar emosi saat pertandingan berlangsung.
 
"Evaluasi Piala Presiden kemarin terlalu sering mengumbar emosi yang membuat kami tidak fokus. Saya ingatkan mereka soal emosi sewajarnya karena kalau berlebihan bisa kena kartu," ucapnya.
 
"Jika mampu kendalikan emosi, kami akan menyelesaikan laga dengan baik," kata RD.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com