Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dejan Lovren Beri Dukungan untuk Persija di Final Piala Indonesia

Kompas.com - 19/07/2019, 17:40 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menjelang laga final Piala Indonesia 2018, Persija Jakarta mendapatkan dukungan dari bek Liverpool, Dejan Lovren.

Persija akan menghadapi PSM Makassar pada partai final Piala Indonesia 2018.

Final ini akan digelar dalam dua leg dan Persija akan menjamu PSM Makassar terlebih dahulu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (21/7/2019).

Baca juga: Persija Belum Pastikan Berkandang di SUGBK Saat Final Piala Indonesia

Sepekan setelahnya, giliran tim Juku Eja yang menjadi tuan rumah.

Laga leg kedua itu akan digelar di Stadion Andi Mattalatta, Minggu (28/7/2019).

Partai final ini ternyata mendapat perhatian dari bek Liverool, Dejan Lovren.

Lovren yang diketahui berasal dari Kroasia meberikan dukungannya kepada Persija dalam sebuah rekaman video yang kemudian diunggah oleh akun Instagram Persija, @persijajkt.

Baca juga: Jadwal Final Piala Indonesia, Persija Tuan Rumah Leg 1

"Halo teman-teman, saya mendoakan yang terbaik untuk Persija Jakarta yang akan bertanding di laga final pada Minggu mendatang. Saya mendukung kalian," ujar Lovren.

Lovren juga tidak lupa mendoakan kompatriotnya yang saat ini membela panji tim Macan Kemayoran, Marko Simic.

"Untuk saudara saya, Marko (Simic), bro saya tahu Anda bisa melakukannya. Tetap kuat dan jadilah yang terbaik," kata Lovren.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Thanks for your support, @dejanlovren06 ???? . #MenjagaTradisi #PersijaJakarta #ChampionsEverywhere

A post shared by Persija Jakarta (@persijajkt) on Jul 18, 2019 at 10:56pm PDT

Simic diketahui memiliki kedekatan dengan bek Liverpool itu.

Kedua pemain itu pernah tergabung dalam timnas U-21 Kroasia saat mentas di Kualifikasi Piala Eropa U-21 2011.

Baca juga: Final Piala Indonesia, PSM Senang Tak Perlu Bawa Piala di Pesawat

"Kami adalah teman satu kamar setiap kali kami melakukan perjalanan bersama timnas Kroasia (U-21). Kami selalu bersama di kamar yang sama, kami sangat dekat," kata Marko Simic kepada BolaSport.com pada Februari lalu.

Simic juga mengakui bahwa dirinya masih menjaga komunikasi dengan Lovren, meski sekarang intensitasnya sudah agak berkurang.

"Bahkan sampai sekarang kami tetap berkomunikasi meski intensitasnya sudah agak berkurang. Tapi kami tetap sering saling berkomunikasi dan berbicara, tetap saling menanyakan kabar saat kami punya waktu," ujar Simic. (Bagas Reza Murti). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com