Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Jadi Piemonte Calcio, Harga Saham Developer Game FIFA Anjlok

Kompas.com - 19/07/2019, 05:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com- Developer game sepak bola Pro Evolution Soccer (PES), Konami, akhir-akhir ini membuat gebrakan dengan mendapatkan lisensi resmi dari tim tersukses di Liga Italia, Juventus.

Setelah sekian lama lisensi itu berada di tangan pengembang game FIFA, EA Sports, kali ini PES mengambil alih hak tersebut untuk menghadirkan Juventus di dalam game mereka.

Atas kejadian itu, nama Juventus di FIFA 2020 tidak muncul lagi.

Tim berjulukan Si Nyonya Besar itu akan diganti menjadi "Piemonte Calcio".

Baca juga: AC Milan Ingin Menggaet Bek Baru Juventus

Tidak hanya nama yang diganti, logo dan jersey mereka pun bakal diganti dan didesain langsung oleh EA Sports.

Di sisi lain, bergabungnya Juventus ke PES 2020 membuat saham EA Sports melorot.

Dilansir BolaSport dari CNBC, pada 15 Juli 2019, EA Sports meraup untung sebesar 22,76 triliun poundsterling (sekitar Rp 411 ribu triliun).

Namun, setelah Juventus membelot ke PES, harga saham perusahaan pengembang tersebut anjlok 14 persen. 

Dengan adanya megabintang Cristiano Ronaldo, Juventus memang menjadi salah satu daya tarik game sepak bola.

Kini, Ronaldo dan Juventus resmi membelot ke PES yang dikeluarkan oleh Konami.

Baca juga: Berstatus Juara Asia, Tim PES Indonesia Siap Tampil di Kejuaraan Dunia

Konami sepakat menjalin kerja sama dengan Juventus untuk tiga tahun ke depan, yang berarti dari 2020 hingga 2023.

Mereka pun sudah melakukan scan tubuh Ronaldo dan Paulo Dybala demi grafis 3D PES 2020.

Kerja sama eksklusif itu juga menguntungkan bagi gelandang Juventus, Miralem Pjanic yang diberi mandat sebagai duta klub untuk mempromosikan PES.

Adapun wakil presiden Juventus, Pavel Nedved, sudah dirancang akan muncul pada fitur myClub sebagai legenda klub.

Selain Juventus, PES 2020 sudah mendapatkan lisensi dari Bayern Muenchen dan Barcelona.

PES 2020 akan merilis demo pada 30 Juli dengan ada empat klub top Eropa selain Juventus, yakni Manchester United, Bayern Muenchen, Arsenal, dan Barcelona muncul dalam pilihan.

Baca juga: Neymar Buka Peluang Gabung Bersama Ronaldo di Juventus

Rencananya PES 2020, akan dirilis pada 10 September di Eropa, Amerika, dan Asia.

Dua hari setelahnya baru akan dipasarkan di negara pengembang mereka, Jepang dengan cara pre-order baik untuk edisi standar maupun legenda.

Sementara itu, EA Sports mungkin mengalami kerugian karena ditinggal Juventus dan Cristiano Ronaldo.

Namun, mereka mencoba mengantisipasi itu dengan menggandeng juara Liga Champions musim 2018-2019, Liverpool.

FIFA 20 akan dirilis pada 27 September, atau lebih dari dua minggu setelah PES2020. (Dimas Wahyu Indrajaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com