Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persela Vs Bali United, Laskar Joko Tingkir Menang di Kandang

Kompas.com - 18/07/2019, 17:32 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Persela Lamongan sukses mengandaskan perlawanan Bali United pada lanjutan pekan kesembilan Liga 1 2019.

Bertanding di Stadion Surajaya, Lamongan, Kamis (18/9/2019) sore WIB, Persela vs Bali United berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Dua gol Laskar Joko Tingkir tercipta berkat brace Alex Dos Santos pada menit ke-15 dan ke-45+3.

Baca juga: Liga 1, Jadwal Pertandingan yang Tak Tertata Kuras Stamina Madura United

Dengan kemenangan ini, Persela berhasil beranjak dari zona degradasi, menempati peringkat ke-13 dengan koleksi sembilan poin.

Sementara itu, Bali United masih tertahan di posisi kedua dengan raihan 16 poin.

Bali United memperoleh peluang pertama mereka saat laga baru berjalan satu menit.

Menerima umpan silang dari sayap kanan Bali United, Spasojevic mengancam gawang Persela lewat sundulannya. Beruntung, kiper Dwi Kuswanto cekatan menepis bola.

Pada menit ke-15, Persela mampu unggul seusai tandukan Alex Dos Santos memanfaatkan sepak pojok Kei Hirose, merobek jala Bali United.

Wawan Hendrawan yang keluar dari sarangnya mempermudah Alex Dos Santos untuk membuat kedudukan menjadi 1-0.

Kalah 0-1, Bali United mencoba menekan pertahanan tuan rumah mengandalkan penguasaan bola.

Baca juga: Liga 1, Dedi Gusmawan Optimistis Semen Padang Segera Akhiri Paceklik Kemenangan

Skuad asuhan Teco itu sesekali mencoba membangun serangan tetapi masih tertahan di sepertiga pertahanan Persela.

Alih-alih bisa menyamakan kedudukan, Bali United justru kembali kebobolan.

Persela mampu menggandakan keunggulan pada babak injury time babak pertama, lagi-lagi Alex Dos Santos.

Penyerang asal Brasil itu berhasil mencatatkan namanya di papan skor untuk kali kedua lewat sepakannya yang menghujam ke sisi pojok gawang Wawan.

Skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Bali United menambah daya gedor mereka dengan memasukkan Irfan Bachdim menggantikan I Made Andhika Wijaya.

Namun, upaya tersebut tak membuahkan hasil karena Persela semakin nyaman menguasai jalannya pertandingan.

Baca juga: Persela Vs Bali United, Apakah Bali United Lebih Hebat?

Bali United mendapatkan peluang pada menit ke-72 lewat Spasojevic, tetapi sepakannya masih lemah dan sanggup ditangkap Dwi Kuswanto.

Pada menit ke-81, wasit Oki Dwi Putra memberikan kartu merah kepada pelatih kiper Bali United, Andy Keith Petterson, seusai melancarkan protes.

Skor 2-0 pun akhirnya bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Susunan pemain Persela vs Bali United :

Persela Lamongan (4-2-3-1) : 33-Dwi Kuswanto, 28-Arif Satriya, 30-Eky Taufik, 14-Birrul Walidain, 2-M Zaenuri, 13-Lucky Wahyu, 8-Kei Hirose, 26-Rafinha (81-Ghifari Raiz 90+5'), 27-Sugeng Efendi (91-Yohanis Nabar 68'), 99-Delvin Rumbino (11-Ahmad Subagja 88'), 10-Alex Dos Santos.

Pelatih : Nilmaizar

Bali United (4-3-3) : 59-Wawan Hendrawan, 33-I Made Andhika Wijaya (10-Irfan Bachdim 46'), 35-Haudi Abdullah, 32-Leonard Tupamahu, 85-Michael Orah, 8-M Taufiq (14-Fadil Sausu 76'), 7-Melvin Platje, 80-Paulo Sergio, 11-Yabes, 87-Stefano Lilipaly (77-Miftahul Hamdi 69'), 9-Ilija Spasojevic.

Pelatih : Stefano Cugurra/Teco

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com