Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 1, Persib Segera Cari Pengganti M Natshir

Kompas.com - 16/07/2019, 16:01 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, menyebut manajemen tim berjulukan Maung Bandung itu sedang mencari pengganti Muhammad Natshir Fadhil Mahbuby.

Sosok yang namanya disebutkan terakhir ini sedang bergelut dengan cedera. Sang kiper mengalami cedera patah tulang kering fibula dan tibia sehingga bakal absen cukup lama.

Kiper yang akrab disapa Deden itu mengalami cedera setelah berduel dengan pemain Persija Jakarta, Bruno Matos, saat kedua tim berjumpa pada pekan ke-8 Liga 1 2019.

Baca Juga: Persib "Putar Otak" Cari Pengganti M Natshir

Saat duel dengan Matos, kaki kiri Deden salah pijakan. Ini membuat tulang keringnya mengalami fraktur.

Akibat cedera tersebut, Deden harus menepi selama enam bulan untuk pemulihan.

Bisa dibilang, Deden akan absen hingga akhir musim. Sebab, kompetisi Liga 1 2019 akan berakhir lima bulan lagi.

Umuh tak menampik kehilangan Deden menjadi kerugian besar bagi Maung Bandung. Ia pun mengaku sangat terpukul dengan cedera yang dialami kiper 25 tahun itu.

"Pasti menjadi kerugian dan saya merasa terpukul. Karena Deden kan punya kualitas. Jadi mau tidak mau kami harus cari kiper lagi, karena kami harus punya tiga kiper," ungkap Umuh.

Baca Juga: Robert Alberts Akui Kehilangan M Natshir Jadi Kerugian Besar Persib

Dengan absennya Deden, Persib saat ini memiliki dua pemain di posisi penjaga gawang. I Made Wirawan akan mengambil alih peran Deden sebagai kiper utama sedangkan Muhammad Aqil Savik, yang selama ini menjadi kiper ketiga, akan menjadi pelapis Made.

Dengan komposisi tersebut, Umuh tidak terlalu khawatir karena kedua kiper itu dianggapnya mumpuni.

Namun, ia berharap lebih kepada Aqil agar bisa menjadi penerus Deden. Menurutnya, mantan kiper timnas U-19 itu punya talenta luar biasa.

"Insya Allah. Karena kan mereka juga pemain bagus dan berpengalaman. Tapi saya berharap Aqil bisa muncul. Dia juga harus bisa mendekati Deden. Dalam latihan kalau ada keinginan dan motivasi semangat supaya lebih serius lagi," ucapnya.

Mencari kiper utama atau ketiga?

Bruno Matos beserta jajaran manajemen Persija Jakarta, salah satunya asisten pelatih Antonio Claudio, menjenguk Muhammad Natshir yang sempat cedera.
DOK. PERSIJA Bruno Matos beserta jajaran manajemen Persija Jakarta, salah satunya asisten pelatih Antonio Claudio, menjenguk Muhammad Natshir yang sempat cedera.

Sementara itu pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengatakan bahwa proses pencarian kiper baru untuk timnya masih berlangsung.

Saat ini, Persib mencoba untuk melihat potensi dari pemain Persib U-20, yang kemungkinan akan menjadi kiper ketiga Persib.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com