Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester United Kini Punya Trio Maut di Lini Depan

Kompas.com - 13/07/2019, 22:15 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ole Gunnar Solskjaer mengisyaratkan bakal memasang tiga pemain bertipe pelari di lini depan Manchester United musim 2019-2020.

Sejak Minggu (7/72019) skuad Man United sudah berada di Australia untuk menjalani agenda pramusim.

Perth Glory menjadi tim pertama yang akan dijajal The Red Devils. Laga itu digelar pada Sabtu, (13/7/2019) waktu setempat.

Baca juga: Man United Tempuh Perjalanan Pramusim Setara Aceh-Papua 6 Kali PP

Meskipun hanya uji coba, Ole Gunnar Solskjaer akan menggunakan laga tersebut untuk bahan evaluasi guna menentukan komposisi skuad terbaik musim mendatang.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Solskjaer dikabarkan telah menemukan trio maut yang akan dipakai Manchester United musim depan.

Trio maut tersebut akan memimpin lini serang Manchester United pada kompetisi 2019-2020.

Baca juga: Man United Vs Perth Glory, Banner Liverpool Rusak Suasana Latihan MU

Musim ini Manchester United mendatangkan pemain muda dari Swansea, Daniel James.

Daniel James akan menambah warna dan persaingan di lini depan Man United.

Solskjaer juga memuji kecepatan yang dimiliki rekrutan anyar Setan Merah tersebut.

"Adakah yang lebih cepat dari James? Mungkin Aaron Wan-Bissaka! Mereka berdua memiliki kecepatan," ujar Solskjaer.

Baca juga: Man United Vs Perth Glory, Imbauan Hindari Laga Jumpa Fans

"Sepak bola modern mengandalkan kecepatan, tempo, kualitas, jadi mereka harus menegaskan kelebihannya," ujar Solskjaer menambahkan.

Menurut Solskjaer, para pemainnya memiliki syarat mutlak dalam memainkan sepak bola modern.

Syarat yang dimaksud Solskjaer dalam dunia sepak bola modern adalah kecepatan.

Lalu, selain Daniel James Solskjaer juga menyebut nama lain yang bisa memimpin lini serang Manchester United.

Baca juga: Man United Vs Perth Glory, Solskjaer Ingatkan Timnya sejak Pramusim

"Siapa pun yang bermain melawan Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Daniel James, dengan kecepatan yang mereka miliki, saya pikir Anda akan takut mereka akan menyakiti Anda," kata Solskjaer.

Meski begitu, Man United juga masih punya opsi lain di lini serang, jika pemain tersebut tak meninggalkan klub musim ini.

Mereka adalah Jesse Lingard, Romelu Lukaku, dan Alexis Sanchez. (Pradipta Indra Kumara). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com