Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Transfer, PSG Bidik "The Next Kaka" Usai Ditinggal Rabiot

Kompas.com - 01/07/2019, 19:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Paris Saint-Germain bergerak cepat usai ditinggal gelandang mereka, Adrien Rabiot.

Rabiot segera berbaju Juventus. Pada Minggu (30/6/2019) sore waktu setempat, gelandang berusia 24 tahun itu sudah tiba di Turin guna menjalani tes medis.

Pemain berpaspor Perancis tersebut akan dikontrak Si Nyonya Tua selama empat tahun dengan gaji 7 juta euro (Rp 112 miliar) per musim. Ia dilepas PSG dengan status bebas transfer.

Merespon itu, PSG dikabarkan langsung mencari pengganti Rabiot.

Baca juga: Dikaitkan dengan AC Milan, Torreira Mengaku Bahagia di Arsenal

Gelandang AC Milan, Lucas Paqueta, adalah nama yang digadang-gadang menjadi kandidat pengganti Rabiot.

Dilansir BolaSport, hubungan dekat antara Paqueta dengan Direktur Olahraga PSG, Leonardo, disinyalir bisa melancarkan proses transfer ini.

Leonardo, yang dulu menjabat Direktur Olahraga AC Milan, sudah lama mencium bakat pemain yang berjulukan "The Nex Kaka" tersebut saat bermain di Flamengo.

Leonardo coba memanfaatkan situasi Milan yang baru saja mendapatkan hukuman dari UEFA akibat melanggar aturan Financial Fair Play (FFP).

Baca juga: Efek Domino Kedatangan Rabiot ke Juventus, Posisi Khedira Terancam

Namun hal tersebut tidak akan membuat Milan dengan mudah melepaskan sang gelandang.

Pasalnya, Paqueta diprediksi bakal menjadi bagian penting sebagai trequartista dalam strategi pelatih baru Milan, Marco Giampaolo, dalam formasi 4-3-1-2.

Trequatista adalah pemain yang menempati posisi di belakang dua striker dalam formasi 4-3-1-2.

Sebelumnya, peran ini didapatkan Paulo Dybala di Juventus, Francesco Totti di AS Roma, atau Roberto Baggio di Timnas Italia.

Paqueta bergabung dengan AC Milan pada Januari 2019 setelah dibeli dari Flamengo dengan mahar 35 juta euro (Rp 566 miliar).

Pemain asal Brasil itu langsung nyetel dengan AC Milan. Setengah musim berbaju Rossoneri, ia mencatatkan 13 penampilan di Serie A 2018-2019, serta mengoleksi satu gol dan dua assist. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Baca juga: AC Milan dan Fiorentina Perebutkan De Rossi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com