Ruben Sanadi yang berhadapan one on one dengan kiper Nadeo Argawinata, lebih memilih mengirimkan umpan kepada Dzhalilov. Namun sayang, umpan silang Ruben akhirnya berhasil disapu lini belakang Borneo FC.
Dua menit berselang, Borneo FC balik mengancam saat tendangan bebas Renan Silva hanya membentur mistar gawang Persebaya.
Menjelang babak pertama berakhir, tim tamu akhirnya mampu unggul usai tendangan Ruben Sanadi pada menit ke-41, tak mampu diantisipasi Nadeo Argawinata.
Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Borneo FC memasukkan Rifal Lastori demi menambah daya gedor. Usaha itu hanya mampu membuat mereka beberapa kali menciptakan peluang pada awal babak kedua, namun tidak sampai merubah keadaan.
Pada menit ke-58, Hansamu Yama harus ditarik keluar lapangan karena menderita cedera. Pemain timnas itu akhirnya digantikan oleh Rachmat Irianto.
Persebaya mampu menggandalkan keunggulan pada menit ke-71. Dzhalilov yang menyisir dari kanan pertahanan Borneo FC, mengirimkan umpan mendatar yang mampu dimanfaatkan oleh Oktafianus Fernando untuk menceploskan bola ke gawang Nadeo kali kedua.
???? GOL! @persebayaupdate.
Lagi, umpan Manuchehr Jalilov menghasilkan gol untuk Bajul Ijo melalui sontekan Oktifianus Fernando ???????? pic.twitter.com/YSsXiQQacs
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) 23 Juni 2019
Borneo FC hampir memperkecil ketertinggalan andai tendangan Lerby Aliandri pada menit ke-80 tidak mampu digagalkan kiper Miswar Saputra.
Laga menyisakan dua menit, Persebaya justru kebobol lewat kaki Terens Puhiri.
Beruntung, hingga pertandingan berakhir, Persebaya berhasil mengunci kemenangan dengan skor 1-2.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.