Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Gagal ke Final Piala Asia Futsal U-20

Kompas.com - 20/06/2019, 20:08 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Langkah Timnas Futsal U-20 Indonesia pada ajang Piala Asia Futsal U-20 harus terhenti di babak semifinal setelah dikandaskan oleh Afganistan.

Bermain di Stadion Indoor Pour, Tabriz, Iran, Kamis (20/6/2019) malam WIB, Filippo Inzaghi dkk harus mengakui keunggulan Afganistan dengan skor 3-4. Kedua tim melakoni babak tambahan setelah bermain imbang 2-2 pada waktu normal. 

Indonesia mengawali babak pertama dengan kurang baik. Berkali-kali mereka mendapat tekanan berbahaya dari para pemain Afganistan.

Baca juga: Dukungan untuk Timnas Futsal di Piala Asia Futsal U-20 2019

Memasuki menit keenam, pasukan Kensuke Takahashi bermain lebih baik dan mulai mengancam gawang Afganistan yang dijaga oleh Mohammad Javad Safari.

Gawang Indonesia harus kebebolan pada menit ketujuh setelah pemain bernomor punggung 13, Seyed Hossein Mousavi, dari Afganistan berhasil mengonversi umpan mendatar dari Morteza Haidari.

Afganistan sementara unggul 1-0 dari Indonesia.

Dua menit berselang, kombinasi Agung Pandega dengan Filippo Inzaghi nyaris membuat Indonesia menyamakan kedudukan.

Namun, penyelesaian akhir yang buruk dari Inzaghi membuat Indonesia masih teritnggal satu langkah di belakang Afganistan.

Baca juga: Lolos ke Semifinal, Pelatih Puji Permainan Timnas Futsal U-20

Menjelang akhir 20 menit pertama, kedua tim bermain lebih terbuka. Peluang demi peluang mereka dapatkan.

Tetapi, penyelesaian akhir yang buruk membuat Indonesia gagal menyamakan kedudukan dan Afganistan tidak mampu mencetak gol tambahan.

Babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan Afganistan.

Indonesia mengawali babak kedua dengan baik. Baru menginjak dua menit, kapten Indonesia M Rizki Xavier mencetak gol penyama kedudukan. Skor sementara berubah menjadi 1-1.

Satu menit berselang, tim Merah Putih nyaris berbalik unggul. Tetapi, sepakan Agung Pandega masih bisa diblok oleh kiper Afganistan.

Indonesia kembali mendapat peluang pada menit ke-28. Namun, sepakan kaki kiri Abdussalam masih menyamping di sisi kanan gawang Afganistan.

Terus menyerang, Indonesia justru harus kembali kebobolan pada menit ke-29.

Ali Arab Zada melepaskan sepakan keras yang tidak mampu diantisipasi oleh Ahmad Habibi.

Baca juga: Kalahkan Irak, Timnas Futsal Indonesia Lolos ke Babak Perempat Final

Namun, Indonesia tidak membutuhkan waktu lama untuk mencetak gol balasan. Agung Pandega berhasil memanfaatkan kesalahan pemain belakang Afganistan.

Sejurus kemudian, Pandega melepaskan tembakan mendatar yang mampu mengecoh kiper Afganistan.

Pada menit ke-33 usaha Firman Ardiansyah masih belum membuahkan hasil setelah bola hasil tendangannya masih melebar tipis di sisi kanan gawang Afganistan.

Hingga babak kedua berakhir, skor masih sama kuat 2-2. Sehingga pertandingan harus dilanjutkan ke babak extra time.

Pada babak tambahan ini Indonesia kembali tertinggal setelah Seyed Hossein Mousavi mencetak gol keduanya pada menit ke-43. Skor berubah menjadi 3-2 untuk Afganistan.

Tertinggal satu gol membuat Indonesia menerapkan strategi power play.

Baca juga: Timnas Futsal Indonesia Vs Afganistan, Duel Tim Pencipta Sejarah Baru

Namun, itu justru menjadi bumerang karena Indonesia kembali kebobolan melalui Dawood Yousufi setelah memanfaatkan serangan balik pada menit ke-44.

Indonesia kembali bermain power play pada babak extra time babak kedua untuk menambah daya serang dan membuahkan hasil ketika pertandingan tinggal menyisakan beberapa detik.

Namun, sisa waktu yang ada tidak cukup untuk Indonesia mencetak gol tambahan. Sehingga Indonesia harus mengakui keunggulan Afganistan dengan skor 3-4.

Indonesia akan kembali tampil dalam perebutan tempat ketiga pada Sabtu (22/6/2019) pukul 18.30 WIB. Indonesia nantinya akan melawan Jepang atau tuan rumah Iran. Jepang dan Iran akan bertarung pada laga semifinal pada pukul 21.00 WIB. 

Susunan pemain kedua tim:

Indonesia (Starting Five): 2-Ahmad Habibi (GK); 13-Ramadhan Zidani, 4-Syaifullah, 10-Dewa Rzki Amanda, 9-M Afif Rizky

Cadangan: 1-Muhammad Wildan; 6-Ari Ramdani, 7-Firman Ardiansyah, 8-Abdussalam, 5-M Rizki Xavier, 11-Muhammad Sanjaya, 12-Rizal Mustofha, 14-Filippo Inzaghi, 3-M Agung Pandega

Afganistan (Starting Five):1-Mohammad Javad Safari; 5-Morteza Haidari, 8-Ali Arab Zada, 14-Seyed Hossein Mousavi

Cadangan: 2-Sayed Reza Hussaini, 12-Suliman Salimi; 7-Mojtaba Mohammadi, 11-Hassan Ali Jafari, 9-Ali Fajari, 6-Dawood Yousufi, 13-Sadiq Zaheri, 4-Hamid Reza Hossaini, 14-Mortaza Katebi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com