Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Capaian Sir Alex di Man United Tak Bisa Dilampuai oleh Siapa Pun

Kompas.com - 04/06/2019, 03:55 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Manchester United mungkin bisa menemukan jalan kembali ke kesuksesan, cepat atau lambat. Namun, mereka tidak akan pernah bisa meniru jejak kejayaan The Red Devils, julukan Manchester United, bersama Sir Alex Ferguson.

Itulah yang dikemukakan mantan penyerang mereka, Louis Saha. Meskipun demikian, dia yakin Ole Gunnar Solskjaer bisa membuat Manchester United bangkit menjadi tim tangguh.

Musim ini, Manchester United memang dalam performa buruk. Mereka mengakhiri Liga Inggris dengan raihan 66 poin, tertinggal 32 poin dari sang jawara sekaligus rival sekota, Manchester City.

Hasil itu membuat tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut finis di peringkat keenam. Alhasil, Man United terlempar dari zona Liga Champions.

Ole Gunnar Solskjaer yang mengambil tongkat estafet kepelatihan, setelah Man United melengserkan Jose Mourinho pada Desember 2018, tak mampu membawa Setan Merah beranjak dari posisi itu.

Baca juga: Louis van Gaal Sebut Petinggi Man United Tak Paham Sepak Bola

Pada waktu Mourinho dipecat, Manchester United berada di posisi keenam dengan koleksi 26 poin. Pun saat Solskjaer mengakhiri Liga Inggris musim 2018-2018, mereka sama sekali tidak mengalami pergeseran posisi.

Sebenarnya, saat Solskjaer masih bertindak sebagai pelatih interim, Man United mencatatkan rekor yang bagus. Dari 19 pertandingan, mereka meraih 14 kali kemenangan, dua kali hasil imbang, dan hanya tiga kali kalah.

Namun, setelah Solskjaer dipermanenkan, keadaannya seperti terbalik. Peraih 20 gelar juara Liga Inggris itu seperti akrab dengan kekalahan.

Dimulai dengan tumbangnya Man United di tangan Wolverhampton Wanderers (3/4/2019), hingga kalah telak dari Everton (21/4/2019) dengan skor 0-4. Ini membuat Man United harus puas menempati peringkat keenam klasemen akhir Liga Inggris.

Di pentas Liga Champions, mereka juga disingkirkan Barcelona pada babak perempat final dengan agregat 0-4.

Baca juga: Berita Transfer, Man United Butuh Rp 1 T untuk Tebus Donnarumma dari Milan

Mengetahui kejadian tersebut, Louis Saha menyebut bahwa mantan klubnya itu akan bangkit dari keterpurukan. Namun ia menambahkan, Man United tak akan sanggup mengulang kesuksesan seperti pada masa Sir Alex Ferguson.

"Saya sepenuhnya percaya mereka akan kembali. Namun, anda perlu memahami bahwa dalam sepak bola, anda bisa menyalinnya, tetapi itu tidak akan pernah sama (seperti era Fergie)," ucap mantan pemain timnas Perancis itu, seperti dilansir Goal.

"Man United memiliki banyak pendukung yang akan selalu ada. Saya yakin Ole dan stafnya akan mengembalikan kejayaan bagi klub," sambungnya.

Saha pernah memperkuat Man United pada era 2004-2008 saat di bawah asuhan Sir Alex Ferguson. Ia berhasil mempersembahkan tiga titel Liga Inggris dalam kurun waktu tersebut, termasuk satu trofi Liga Champions pada 2008.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com