Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Solskjaer Ingin "Buang" 14 Pemain dari Man United

Kompas.com - 30/05/2019, 10:30 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, menuntut klub segera "menyingkirkan" pemain-pemain yang minim kontribusi.

Tidak hanya satu atau dua pemain, pria asal Norwegia ini ingin klub menjual 14 pemain dalam kurun waktu satu tahun.

Dilansir dari Daily Mail, Kamis (30/5/2019), Ole, sapaan akrab Ole Gunnar Solskjaer, ingin melakukan perubahan dalam skala besar di tubuh skuad Man United.

Baca juga: Van Persie Yakin Solskjaer Sosok yang Tepat untuk Manchester United

Ole ingin “membuang” pemain-pemain yang dianggap sudah “tidak pantas” berseragam Man United. Mereka akan digantikan dengan pemain-pemain baru yang bisa memahami filosofi dan taktik sang manajer.

Kendati demikian, sumber yang sama tidak menyebutkan secara sepsifik siapa saja pemain yang bakal ditendang dari skuad The Red Devil, julukan Manchester United.

Baru Ander Herrera dan Antonio Valencia yang sudah pasti meninggalkan Old Trafford. Jejak mereka berpotensi diikuti oleh Marcos Rojo dan Matteo Dramian.

Kedua pemain ini memang kalah bersaing dengan pemain Man United lainnya.

Pemain lain yang diperkirakan bakal meninggalkan Old Trafford adalah Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez.

Lukaku santer dikabarkan bakal menyeberang ke Italia untuk bergabung bersama Inter Milan.

Bahkan, menurut laporan dari La Gazzetta dello Sport, kedua belah pihak sudah mencapai kesepakatan secara personal mengenai kontrak dan permasalahan gaji.

Akan tetapi, transfer Lukaku ke Inter tidak bisa diselesaikan dengan segera. Pasalnya, kedua klub belum mencapai kata sepakat soal harga sang pemain.

Baca juga: Fans Man United Ingin Solskjaer Dipecat

Adapun Sanchez sejak didatangkan dari Arsenal belum bisa memberikan kontribusi maksimal. Pemain asal Chile ini lebih akrab dengan ruang perawatan dan bangku cadangan.

Pihak Man United diperkirakan tidak keberatan melepas mantan pemain Udinese ini.

Selain kontribusinya yang minim, gaji Sanchez yang mencapai 500 ribu poundsterling (sekitar Rp 9,1 miliar) per pekan dinilai memberatkan bagi Man United.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com