Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/05/2019, 16:00 WIB
Nugyasa Laksamana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Lionel Messi mengakui bahwa para pemain Barcelona masih sulit melupakan kekalahan tragis mereka dari Liverpool pada semifinal Liga Champions 2019.

Setelah menang 3-0 atas Liverpool pada leg pertama semifinal Liga Champions, Barcelona secara mengejutkan tersingkir akibat kekalahan 0-4 dari The Reds pada partai leg kedua.

Baca juga: PUBG Mobile Tembus 100 Juta Pengguna Aktif, Indonesia di Urutan Kedua

Bagi Messi dan rekan-rekan setimnya, kekalahan dari Liverpool tersebut sangat menyakitkan.

"(Pertandingan Liverpool) adalah pukulan keras yang kami terima terhadap saya dan para pemain lainnya," ujar Messi yang dikutip dari Marca, Sabtu (25/5/2019).

"Sulit untuk bangkit kembali. Itu menjadi pukulan yang sangat keras. Kami memainkan sebuah pertandingan yang buruk," tutur dia menambahkan.

Barcelona sudah dua musim beruntun tersingkir dari Liga Champions dengan cara kalah gol tandang.

Musim lalu, mereka disingkirkan AS Roma pada babak perempat final. Setelah menang 4-1 pada leg pertama di kandang, El Barca kemudian kalah 0-3 saat partai tandang.

"Itu bisa saja terjadi satu kali dalam semusim, tetapi ini dua tahun beruntun. Apalagi kami punya kesempatan untuk maju ke final Liga Champions," ucap Messi.

Dengan kegagalan Barcelona di ajang Liga Champions, masa depan Ernesto Valverde sebagai pelatih tim pun menjadi tanda tanya.

Prestasi gelar juara Liga Spanyol dan berpeluang menjuarai Copa del Rey dinilai belum cukup untuk sebuah tim sekelas Barcelona.

Akan tetapi, Messi dan Presiden Barcelona, Jose Maria Bartomeu, memastikan tetap mendukung Valverde sebagai juru taktik tim.

Baca juga: Semifinal Piala Sudirman, Susunan Pemain Indonesia Vs Jepang

"Saya ingin Valverde tetap melanjutkan perannya pada tahun depan. Kami meraih dua gelar pada tahun lalu, dan kami bisa mengulanginya tahun ini," tutur Messi.

"Pelatih sudah bekerja dengan impresif. Sepanjang waktunya di sini, dia tak layak disalahkan hanya karena kami disingkirkan Liverpool."

Barcelona akan menjalani partai final Copa del Rey melawan Valencia di Estadio Benito Villamarin, pada Sabtu (25/5/2019).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com