KOMPAS.com - Sebanyak 24 pemain muda yang tergabung dalam skuad Garuda Select akhirnya tiba di Indonesia setelah menjalani pelatihan dan uji coba selama lima bulan di Inggris.
Garuda Select tiba di terminal 3 Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, pada Rabu (15/5/2019) sekitar pukul 15.40 WIB. Dari sana, mereka kemudian dikumpulkan di Hotel Ibis Style Bandara.
Lima bulan meninggalkan Tanah Air tentu membuat para pesepak bola masa depan Indonesia ini rindu dengan berbagai hal, di antaranya keluarga dan makanan.
Baca juga: BOPI Akan Panggil PT LIB soal Kerusuhan Laga PSS Sleman Vs Arema FC
Kiper Garuda Select, Ernando Ary Sutaryadi, mengaku sudah tak sabar bertemu dengan sang ibu dan menyantap masakan buatannya.
"Saya berasal dari Semarang, masakan ibu dan Nasi Goreng Babat akan saya nikmati setelah nanti pulang ke rumah, itu mengobati rasa rindu saya," kata Ernando yang dikutip dari situs resmi PSSI.
Hal senada juga diungkapkan gelandang Brylian Negiehta Dwiki Aldama. Sesampainya di hotel, ia langsung menyantap soto.
"Satu menu yang saya langsung coba adalah soto khas Tangerang, di mana itu adalah salah satu makanan khas dari Indonesia," ujar Brylian.
"Kalau menu berbuka puasa seperti bakwan dan lontong. Tetapi, yang paling enak tentunya nasi goreng buatan saya sendiri," ucapnya berkelakar.
Setelah ini, skuad Garuda Select akan kembali ke rumah masing-masing, sambil melakukan persiapan kompetisi di klub.
Sebagian dari mereka nantinya juga ada yang akan mengikuti seleksi tim nasional U-19 Indonesia di bawah asuhan Fakhri Husaini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.