Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih PSS, Seto Sayangkan Adanya Kericuhan di Laga Pembukaan Liga 1

Kompas.com - 16/05/2019, 16:41 WIB
Wijaya Kusuma,
Ferril Dennys

Tim Redaksi


YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Laga pembuka Liga 1 antara PSS Sleman melawan Arema FC diwarnai kericuhan hingga pertandingan sempat di hentikan.

Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantara menyayangkan adanya insiden kericuhan dilaga pembuka Liga 1.

"Kita juga menyayangkan kejadian itu," ujar Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantara dalam jumpa pers usai laga melawan Arema FC, Rabu (15/05/2019).

Seto menyampaikan pihak kepolisian tentu sudah mengantisipasi kejadian tersebut. Kepolisian tentu juga telah mengetahui penyebabnya.

Mantan pemain Timnas Indonesia ini meminta agar semua suporter bersikap dewasa. Selain itu juga saling menjaga hubungan baik antar suporter.

"Ya kebetulan ini pertandingan awal, pembuka. Jadi ada kejadian seperti ini, saya sangat menyayangkan," tegasnya.

Baca juga: Suporter Ricuh, PSS Terancam Terusir dari Stadion Maguwoharjo

Ia berharap kejadian yang sama tidak terulang lagi. Sehingga setiap laga bisa berjalan dengan baik dan aman.

"Kalaupun ada sanksi dari federasi, misalnya kita tanpa penonton, ya itu pastinya mengganggu tim juga. Pemain bisa tampil luar bisa karena dukungan suporter," tegasnya.

Laga pembuka Liga 1 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, dengan mempertemukan tuan rumah PSS Sleman melawan Arema FC diwarnai kericuhan. Akibatnya pada menit 32 pertandingan antara PSS Sleman melawan Arema FC dihentikan.

Kericuhan pecah di dalam stadion sebelum laga antara PSS Sleman melawan Arema FC dimulai. Tampak beberapa pendukung kedua kesebalasan yang berada di tribune terlibat saling lempar.

Kericuhan sempat reda saat kick off babak pertama dimulai. Namun pada pertengahan babak pertama kericuhan kembali terjadi.

Beberapa pendukung kedua kesebelasan kembali terlibat saling lempar. Akibat kericuhan, pada menit 32 laga antara PSS Sleman melawan PSS Sleman dihentikan.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com