Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Eintracht Frankfurt, Menang Adu Penalti, The Blues ke Final

Kompas.com - 10/05/2019, 05:02 WIB
Alsadad Rudi,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Laga kedua semifinal Liga Europa antara Chelsea vs Eintracht Frankfurt berakhir dengan kemenangan tuan rumah lewat drama adu penalti.

Berlangsung di Stamford Bridge, London, Kamis (9/5/2019) atau Jumat dini hari WIB, kedua tim sempat bermain imbang 1-1 sepanjang 120 menit.

Dalam drama adu tendangan penalti, The Blues - julukan Chelsea - menang 4-3 berkat tembakan Eden Hazard sebagai eksekutor terakhir. 

The Blues melangkah ke final Liga Europa. Duel Chelsea vs Arsenal akan terjadi di Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan, 29 Mei 2019. 

Baca juga: Valencia Vs Arsenal, The Gunners ke Final Berkat 3 Gol Aubameyang

Laga Chelsea vs Eintracht Frankfurt sebenarnya didominasi oleh tuan rumah. Namun, Chelsea gagal memanfaatkannya untuk menyelesaikan pertandingan dalam 90 menit. 

Chelsea unggul lebih dulu melalui gol Ruben Loftus-Cheek pada menit ke-28. Skor 1-0 bertahan hingga waktu istirahat.

Memasuki babak kedua, gol penyama kedudukan tim tamu datang pada menit ke-48 melalui penyerang andalannya, Luka Jovic.

Ini sekaligus jadi gol ke-10 Jovic di ajang Liga Europa, bersaing dengan Oliver Giroud.

Baca juga: Real Madrid Siap Tebus Luka Jovic dari Frankfurt

Meski saling jual beli serangan, kedua tim gagal mencetak gol tambahan pada sisa waktu babak kedua.

Dengan demikian, pertandingan harus berlanjut ke babak perpanjangan waktu karena skor imbang 1-1 juga terjadi pada pertemuan pertama di kandang Frankfurt.

Pada waktu tambahan, Chelsea menarik keluar Olivier Giroud dan menggantinya dengan Gonzalo Higuain.

Menit awal paruh kedua babak tambahan, Chelsea sempat menceploskan bola ke gawang Eintracht lewat sundulan Cesar Azpilicueta.

Kevin Trapp menyelamatkan gawangnya dari sergapan Cesar Azpilicueta pada pertandingan Chelsea vs Eintracht Frankfurt dalam semifinal Liga Europa di Stadion Stamford Bridge, 9 Mei 2019. AFP/BEN STANSALL Kevin Trapp menyelamatkan gawangnya dari sergapan Cesar Azpilicueta pada pertandingan Chelsea vs Eintracht Frankfurt dalam semifinal Liga Europa di Stadion Stamford Bridge, 9 Mei 2019.

Namun wasit tak menganggapnya sebagai gol, karena Azpilicueta dinilai melakukan pelanggaran terhadap kiper tim tamu, Kevin Trapp.

Skor 1-1 bertahan hingga babak 2x15 menit usai. Pertandingan pun harus diakhiri dengan adu penalti.

Di babak adu tos-tosan, Eintracht didault untuk menjadi tim yang melakukan tendangan lebih dulu.

Baca juga: Valencia Vs Arsenal, The Gunners ke Final Berkat 3 Gol Aubameyang

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com