KOMPAS.com - Persipura dipastikan dapat menggelar pertandingan di Stadion Mandala, Jayapura, pada pekan-pekan awal gelaran Liga 1 2019.
Persipura terancam menjadi tim musafir karena stadion kebanggaan mereka akan dipercantik guna menggelar acara Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020.
Baca juga: Persipura Berniat Datangkan Mantan Striker Asing Madura United
Namun, karena waktu renovasi yang belum menemui titik terang, Persipura diijinkan untuk memakai Stadion Mandala.
Hal tersebut juga sudah disampaikan Asisten Manajer Persipura, Ridwan Madubun alias Bento Madubun.
"Hasil verifikasi BOPI, Stadion Mandala dinyatakan lolos, tetapi dengan catatan," kata Bento Madubun dikutip dari BolaSport.
“Artinya secara teknis Stadion Mandala bisa digunakan sebagai kandang. Jadi laga awal kandang 31 Mei nanti masih bisa main di Mandala," ujarnya menjelaskan.
Bento Madubun menambahkan, jika waktu renovasi tiba, Persipura akan menggelar laga kandangnya di Stadion Gajayana, Malang.
"Beberapa waktu ke depan, kami harap masih memungkinkan sampai renovasi, saya sendiri belum dapat info soal renovasi," tutur Bento Madubun.
Baca juga: Persipura Ditantang Super Elja dalam Launching Tim PSS
"Jika waktu renovasi tiba, pilihan lain kami sudah mempersiapkan pindah ke Malang di Stadion Gajayana. Tapi itu baru perencanaan, ya," ucapnya.
Selain Stadion Gajayana, manajemen Persipura juga mempertimbangkan Stadion Sultan Agung, Bantul, sebagai home base sementara mereka. (Muhammad Robbani).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.