Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rizky dan Martunis, Penyintas Tsunami Indonesia yang Bertemu Idola

Kompas.com - 08/05/2019, 15:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia merupakan bagian dari Pacific Ring of The Fire atau Cincin Api Pasifik. Hal tersebut membuat negara ini menjadi salah satu wilayah yang paling sering terkena gempa.

Seperti yang dilansir Mongabay, Indonesia berada pada pertemuan lempeng bumi yang hampir sekelilingnya disertai jalur aktif gunung berapi.

Posisi tersebut memunculkan potensi gempa kecil maupun besar. Gempa besar bahkan bisa memunculkan tsunami.

Contohnya adalah tsunami Aceh 2004 dan tsunami Palu 2018. Namun, seperti pepatah yang sudah-sudah, “pasti ada hikmah di balik setiap kejadian”, termasuk bencana itu sendiri.

Di sisi lain, dua bencana besar itu memunculkan hikmah yang besar bagi dua penyintas tsunami asal Indonesia, Martunis dan Rizky.

Martunis adalah bocah 8 tahun yang kala itu mampu bertahan hidup 21 hari di lautan pasca-tsunami Aceh 2004.

Baca juga: Persaingan Messi Vs Ronaldo seperti Federer Vs Nadal di Tenis

Berkat kejadian tersebut, megabintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo, menjadikan Martunis sebagai anak angkatnya.

Awalnya, Martunis yang mengenakan jersey tim nasional Portugal sedang difoto oleh wartawan Inggris, Sky News.

Foto Martinus itu kemudian mencuri perhatian Ronaldo untuk bertemu dengannya.

Pertemuan antara penyintas bencana di Indonesia dengan bintang sepak bola dunia itu, akhir-akhir ini juga dirasakan oleh Rizky.

Rizky adalah bocah 12 tahun yang menjadi korban gempa bumi dan tsunami di Palu, Sulawesi Tengah, pada 2018.

Dalam laga antara Manchester City vs Leicester City di Stadion Etihad, Senin (6/5/2019) atau Selasa dini hari WIB, Rizky berkesempatan menjadi player escort.

Baca juga: Man City Vs Leicester, Kompany Bangga Taklukkan Schmeichel

Tak hanya itu, Rizky juga ditemui oleh pemain idolanya di Manchester City, Riyad Mahrez.

Seperti yang dilansir BBC Breakfast, Rizky mengungkapkan alasan menyukai Mahrez.

“Karena dia jago menggiring bola,” jelasnya.

Sebelumnya, melalui perantara wartawan BBC, Nick Beake, Rizky mendapat dukungan dari Mahrez.

“Halo Rizky. Saya harap kamu tetap kuat dan segera pulih, cepat sembuh. Kami mengirimkan doa-doa terbaik dari semua orang di Manchester City,” kata Mahrez dalam video tersebut.

Sambil menggigit bibirnya, mata Rizky berkaca-kaca melihat video dari pemain idolanya tersebut.

Ketika gempa 7,7 skala ritcher menghamtam Palu saat itu, Rizky sedang menonton siaran ulang Manchester City di sebuah warung internet.

Rizky pun mengaku gembira akhirnya bisa menonton langsung pertandingan tim favoritnya tersebut.

Kisah Martunis dan Rizky adalah dua dari banyak kisah yang mempersatukan bencana alam, sepak bola, dan kebaikan-kebaikan orang di dalamnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com