JAKARTA, KOMPAS.com - Olahragawan atau awam yang rajin berolahraga, harus rajin pula melakukan hal ini.
"Segera lepas sepatu dan kaus kaki kalau kaki sudah berkeringat," kata Manager Riset dan Pengembangan Meccaya Pharmaceutical Stepfany Mandria, pada Senin (8/4/2019).
Indonesia, kata Stepfany, adalah negara dengan iklim tropis .
"Iklim tropis dengan kelembapan tinggi kan memudahkan orang berkeringat," tuturnya lagi.
Keringat tubuh yang tidak dibersihkan dengan seksama, sudah barang tentu menjadi penyebab munculnya penyakit kulit.
"Kutu air, panu, ada kadas dan kurap juga," kata Stepfany lagi.
Higienitas diri
Pertama, saat kaki berkeringat dan kaus kaki menjadi basah dan lembap, segeralah melepas kaus kaki dan sepatu usai berolahraga.
"Lalu, tunggu sebentar supaya keringat berkurang," imbuhnya.
Kedua, segeralah membersihkan diri dengan air bersih, khususnya di bagian tubuh yang berkeringat tersebut.
"Yang paling penting kemudian, jaglah higienitas diri supaya terhindar dari penyakit kulit," pungkas Stepfany Mandria.
Dalam peluncuran itu, hadir aktor Brandon Salim sebagai brand ambassador krim 88.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.