Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kegagalan Terburuk Abad Ini Bikin PSG Vs Strasbourg Berakhir Seri

Kompas.com - 08/04/2019, 08:06 WIB
Jalu Wisnu Wirajati,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

PARIS, KOMPAS.com - Kegagalan abad ini. Itulah judul Fox Soccer soal kegagalan Eric Maxim Choupo-Moting pada laga PSG vs Strasbourg, Minggu (7/4/2019). 

Laga Paris Saint-Germain (PSG) vs Strasbourg di Stadion Parc des Princes tersebut berakhir imbang 2-2. 

Inilah untuk kali pertama PSG kemasukan dua gol di kandangnya serta gagal meraih kemenangan pada musim ini.

Baca juga: Bintang Muda Belanda Rekrutan Barcelona Sempat Tertarik ke PSG 

Pada laga PSG vs Strasbourg itu, Eric Maxim Choupo-Moting membawa timnya unggul terlebih dahulu pada menit ke-13, sebelum disamakan Nuno da Costa (26'). 

Dua menit berselang, PSG punya kesempatan besar untuk kembali unggul. 

Bermula dari sepakan Christopher Nkunku, Choupo-Moting tinggal menyontek bola ke gawang yang sudah kosong. 

Alih-alih mencetak gol, langkah eks pemain Stoke City itu malah menahan laju bola dan gagal berbuah gol kedua bagi tuan rumah. 

Kegagalan itu membuat sejumlah pemain PSG di bangku cadangan, termasuk Kylian Mbappe, tampak keheranan. 

Sepuluh menit setelah "kegagalan abad ini", Anthony Goncalves membawa tim tamu berbalik unggul 2-1. 

Butuh 44 menit bagi PSG, periode terlama Les Parisiens saat tertinggal di kandang sendiri, untuk membuat skor sama kuat. 

Baca juga: Adrien Rabiot Diperlakukan seperti Tahanan di PSG

Thilo Kehrer membuat PSG terhindar dari kekalahan dan memaksa skor berakhir imbang 2-2. 

Pada laga ini, PSG memang tak memainkan sejumlah pemain utama, termasuk Kylian Mbappe, yang baru masuk pada babak kedua. 

Meski meraih hasil imbang, PSG masih memimpin klasemen Liga Perancis

Mereka mengumpulkan 81 poin dari 30 laga, unggul 20 angka atas Lille yang sudah bermain 31 kali. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com