Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Argentina, Andrea Dovizioso Tak Puas Finis di Belakang Rossi

Kompas.com - 01/04/2019, 06:22 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso tidak puas finis di belakang pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, pada seri balap MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (31/3/2019) atau Senin dini hari WIB.

Posisi ketiga yang dicatatkan oleh Andrea Dovizioso diakui sudah memenuhi target yang dipatok timnya.

"Saya senang untuk podium ini. Ini adalah target kami saat datang ke sini," kata Dovizioso yang dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Namun, saya tidak senang dengan cara kerja kedua ban pada sesi balapan ini," tutur dia menambahkan.

Baca juga: Marc Marquez Menangi MotoGP Argentina, Valentino Rossi Kedua

Sebelum melewati garis finis, pebalap yang akrab disapa Dovi itu sempat menjalani duel sengit satu lawan satu dengan Valentino Rossi.

Dovi sempat berada di peringkat kedua hingga MotoGP Argentina 2019 memasuki lap terakhir.

Akan tetapi, Dovizioso harus kehilangan posisinya tersebut lantaran didahului Rossi di tikungan ketujuh pada lap terakhir.

Seusai balapan, Dovizioso pun memberikan komentar terkait duelnya dengan Rossi pada sesi balapan MotoGP Argentina 2019.

Dovi sebenarnya sempat berusaha mengambil kembali posisinya, tetapi laju motornya yang melebar justru membuat Rossi leluasa melesat mengamankan peringkat kedua.

"Valentino Rossi mampu mempelajari (gaya balap) saya. Atau mungkin saya yang tidak menggunakan strategi terbaik," ujar Dovizioso.

"Saya tidak senang dengan peringkat ketiga karena kami sempat berada di posisi kedua. Namun, kami harus senang dengan hasil podium," katanya memungkasi.

Lantaran menempati urutan ketiga pada MotoGP Argentina 2019, posisi Andrea Dovizioso pada puncak klasemen pun tergeser oleh pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Andrea Dovizioso kini menempati peringkat kedua dengan raihan total 41 poin, atau selisih empat angka dari Marc Marquez di puncak klasemen.

Setelah seri Argentina tuntas digelar, MotoGP 2019 bakal memasuki seri ketiga yang akan dihelat di Amerika Serikat.

MotoGP Amerika Serikat 2019 sendiri dijadwalkan berlangsung di Sirkuit of the Americas, Austin, Texas, pada 12-14 April 2019. (Bayu Nur Cahyo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com