Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Hendra/Ahsan di Malaysia Open

Kompas.com - 31/03/2019, 12:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sedang mempersiapkan diri jelang tampil dalam dua kejuaraan besar pekan depan yaitu Malaysia Open Super 750 dan dilanjutkan dengan Singapore Open Super 500.

Hendra/Ahsan baru saja membuat gebrakan dengan merebut gelar All England 2019 yang membuat peringkat dunia mereka naik tiga tingkat dari posisi tujuh ke posisi empat dunia.

Hasil cemerlang di All England tak serta-merta membuat pasangan Juara Dunia 2013 dan 2015 ini mematok target gelar juara di Malaysia dan Singapura, meskipun mereka adalah juara bertahan di Singapura.

"Target kami ke semifinal, karena persaingannya ketat sekali.  Walaupun kemarin juara All England, tapi sekarang kami sudah tidak di top performa di top level. Kalau beberapa beberapa tahun lalu, mungkin targetnya juara, masih segar-segarnya, ha ha ha," kata Hendra kepada Badmintonindonesia.org.

"Persiapan ke Malaysia kurang lebih 10 hari, kalau untuk saya sih cukup. Idealnya persiapan ke turnamen itu dua minggu, sekarang sudah tidak muda lagi. Kalau dulu persiapan bisa sebulan, sekarang dua minggu cukup buat saya. Lebih baiknya untuk saya, tiap bulan ada pertandingan, jangan terlalu lama nganggur nggak ikut turnamen, dulu pernah begitu, sekarang sih tiap bulan rutin ikut turnamen," beber Hendra.

Baca juga: Lewatkan India Open, Marcus/Kevin dkk Fokus ke Malaysia Open

Pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon diakui Hendra/Ahsan kini menjadi salah satu pesaing berat mereka.

"Pesaing terberat? Banyak ya, semua saingan berat, banyak pasangan yang lebih muda dan lebih bagus. Pasti Kevin/Marcus berat untuk dihadapi karena mereka lagi di top performance, kami sudah tidak di top performance," jelas Hendra.

Indonesia mengirim pemain-pemain terbaik ke Malaysia Open dan Singapore Open 2019. Diantaranya Kevin/Marcus yang merupakan pasangan rangking satu dunia, serta Anthony Sinisuka Ginting, Gregoria Mariska Tunjung, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan masih banyak lagi.

Turnamen Malaysia Open 2019 berhadiah total 750 ribu Dollar AS, akan dilangsungkan di Axiata Arena, pada 2-7 April 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com