Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Keunggulan Stadion Baru Tottenham dari Old Trafford dan Anfield

Kompas.com - 25/03/2019, 21:20 WIB
Firzie A. Idris,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Stadion baru Tottenham memiliki layar-layar televisi seluas 325 meter persegi, terbesar di Eropa. Secara total, terdapat empat layar raksasa berdefinisi tinggi di tribune penonton, terbesar di Eropa dengan sound system tak kalah canggih.

Kandang Manchester United, Old Trafford, dan markas Liverpool, Anfield, merupakan dua stadion paling ikonik Inggris yang sampai sekarang belum mempunyai layar raksasa.

Baca juga: Prediksi Superkomputer, Liverpool Gagal, Siapa Juara Liga Inggris Musim Ini?

Ide untuk memasang layar raksasa di Old Trafford sebenarnya pernah dijajaki Man United tetapi klub kesulitan menemukan ruang untuk memasang layar tersebut tanpa menghalangi pemandangan sebagian fans.

4. Bar Terpanjang di Eropa

Di Tribune Selatan, ada area di mana para suporter bisa mengisi perut dengan makanan dan minuman bernama Goal Line Bar, sebuah bar yang (sesuai namanya) memanjang dari ujung ke ujung garis gawang.

Bar ini tak hanya menyediakan konsumsi beralkohol tetapi juga beragam minuman lain dan merupakan bar terpanjang di Eropa dengan panjang 65 meter.

Bahkan, Tottenham memiliki ruang microbrewery sendiri di mana mereka dapat menyajikan bir yang disajikan lewat metode unik mereka.

5. Desain untuk Menjadi Venue Laga NFL

Berbeda dari stadion Liga Inggris lain, stadion baru Tottenham sejak awal didesain untuk menjadi venue dua olahraga berbeda, sepak bola dan American Football.

NFL (Liga American Football) acapkali mengadakan pertandingan reguler mereka di London. Biasanya, Wembley menjadi venue laga-laga tersebut tetapi stadion Spurs lebih dari siap untuk menggantikan stadion kebesaran Inggris tersebut.

Dijadwalkan, akan ada dua pertandingan NFL bergulir di stadion Spurs sepanjang 2019.

Baca juga: Stadion Baru Tottenham Resmi Digunakan, Pochettino Terharu

Stadion baru Spurs akan mempunyai dua lapangan demi mengakomodasi dua olahraga ini. Pertama, adalah rumput natural yang akan menjadi lapangan sepak bola. Rumput tersebut bisa ditarik keluar dan digantikan oleh lapangan sintetis untuk laga-laga NFL.

Tak hanya lapangan, area ruang ganti pun sudah didesain untuk menampung skuat NFL yang lebih besar dari sepak bola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com