KOMPAS.com - Hasil positif didapat Timnas Inggris dan Timnas Perancis pada laga pertama mereka di babak kualifikasi Piala Eropa 2020, Jumat (22/3/2019) malam atau Sabtu dini hari WIB.
Bermain di Stadion Wembley, Timnas Inggris meraih kemenangan telak 5-0 pada laga versus Rep Ceko.
Kemenangan tim berjulukan The Three Lions berkat hat-trick Raheem Sterling (24', 62',69'), penalti Harry Kane (45'), dan gol bunuh diri Tomas Kalas (84').
Baca juga: Inggris Vs Rep Ceko, Sterling 3 Gol, The Three Lions Menang Telak
Kemenangan telak juga didapatkan Timnas Perancis. Laga Moldova vs Perancis di Chisinau dimenangi tim tamu dengan skor 4-1.
Gol Les Bleus dicetak oleh Antoine Griezmann (24'), Raphael Varane (27'), Olivier Giroud (36'), dan Kylian Mbappe (87'). Adapun gol hiburan tuan rumah dicetak Vladimir Ambros (89').
Baca juga: Moldova Vs Perancis, Start Apik Sang Juara Dunia
34 – With 34 goals, Olivier Giroud has become the 3rd joint-top goalscorers in France national team’s history (level with David Trezeguet). Podium. pic.twitter.com/M2Ko3HHAcY
— OptaJean (@OptaJean) March 22, 2019
Berbeda dengan Inggris dan Perancis, ketidakberuntungan memayungi Timnas Portugal. Menjamu Ukraina, Cristiano Ronaldo dkk hanya bisa meraih hasil imbang tanpa gol.
Baca juga: Portugal Vs Ukraina, Lepas 7 Tembakan, Ronaldo Gagal Bikin Gol
Hasil kualifikasi Piala Eropa 2020, 22 Maret 2019:
GRUP A
GRUP B
GRUP H
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.