Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 22/03/2019, 07:29 WIB

KOMPAS.com - Susunan pemain yang akan diturunkan pelatih Indra Sjafri pada laga Timnas U-23 Indonesia vs Thailand pada kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Jumat (22/3/2019), diprediksi akan berubah. Hal itu tak lepas dari status Ezra Walian. 

Ezra Walian hampir bisa dipastikan takkan bisa bermain untuk Timnas U-23 Indonesia. Hal itu tak lepas dari statusnya yang pernah membela Timnas U-17 Belanda pada kualifikasi Piala Eropa 2014. 

Berdasar Statuta FIFA, seorang pemain bisa membela tim nasional berbeda apabila belum pernah dimainkan pada laga resmi Level A seperti kualifikasi dan putaran final turnamen resmi dengan asosiasi lain. Nah, Ezra pernah dua kali membela Timnas U-17 Belanda pada 2013. 

Baca juga: Menurut Statuta FIFA, Ezra Walian Tak Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia

Status itu membuat pelatih Timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, akan merombak komposisi pemain, terutama di lini depan pada laga versus Thailand. 

Laga ini dibumbui aroma balas dendam dari sang lawan. Thailand merupakan lawan yang dihadapi Garuda Muda pada final Piala AFF U-22 di Kamboja akhir Februari lalu. Ketika itu, Marinus Wanewar dkk menang dengan skor 2-1 dan akhirnya menjadi juara.
 
Pada laga melawan Thailand yang lalu, Indra memasang formasi 4-4-3. Marinus ketika itu dipasang sebagai ujung tombak dan dibantu dua penyerang sayap, Witan Sulaeman dan Osvaldo Haay.
 
 
Dengan posisi relatif serupa, posisi Witan dan Osvaldo sebagai starter kemungkinan bisa digantikan Egy Maulana Vikri dan Saddil Ramdani. Kedua nama terakhir tak diikutkan pada Piala AFF U-22 karena tak dilepas klubnya masing-masing.
 
Dibandingkan Witan dan Osvaldo, gaya permainan Egy Maulana Vikri dan Saddil Ramdani tentu belum diketahui secara mendetail oleh pelatih Thailand, Alexandre Gama. 
 
 
Berikut prediksi susunan pemain Timnas U-23 Indonesia vs Thailand: 
 
Formasi: 4-3-3
Awan Setho;
Asnawi Mangkualam, Bagas Adi, Nurhidayat, Firza Andika; 
M Luthfi, Gian Zola, Sani Rizki Fauzi;
Egy Maulana Vikri, Marinus Wanewar, Saddil Ramdani   
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+