Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Vs Atletico, Buffon Ucapkan Selamat untuk Mantan Timnya

Kompas.com - 13/03/2019, 08:00 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kiper Paris Saint-Germain (PSG), Gianluigi Buffon, mengucapkan selamat kepada Juventus atas keberhasilan tim tersebut melangkah ke perempat final Liga Champions. 
 
Melalui akun Instagramnya, Buffon menyebut keberhasilan mantan timnya itu sebagai sesuatu yang luar biasa. Apresiasi pun diberikannya kepada semua pemain, khususnya untuk sang pelatih, Massimiliano Allegri.
 
"P.S Grande Mister Allegri," tulis Buffon.
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Complimenti a tutti!Un'impresa simile è qualcosa di straordinario e commovente Godetevela fino in fondo. P.s. grande mister Allegri!!????????

A post shared by Gianluigi Buffon (@gianluigibuffon) on Mar 12, 2019 at 3:29pm PDT

 
Juventus memastikan lolos setelah mengalahkan Atletico Madrid 3-0 pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz, Turin, Selasa (12/3/2019) atau Rabu dini hari WIB.
 
Dengan demikian, Juventus lolos dengan keunggulan agregat 3-2 setelah kalah 0-2 pada leg pertama di kandang Atletico, Februari lalu.
 
Sementara itu, Buffon dan PSG sudah tersingkir setelah kalah 1-3 dari Manchester United pada leg kedua di Paris, pekan lalu. 
 
Meski agregat 3-3, PSG kalah dalam hal agresivitas gol di kandang lawan. Pada leg pertama di kandang Man United, Februari lalu, PSG hanya menang 2-0.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com