Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saina Nehwal Ingin Bikin Sejarah sebagai Wanita Pertama dari India Juara All England

Kompas.com - 08/03/2019, 11:21 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putri India, Saina Nehwal, memasang target tinggi dalam turnamen All England Open 2019. Dia ingin menjadi juara dan mengibarkan bendera India di Birmingham Arena, lokasi digelarnya turnamen level BWF World Tour Super 1000 itu.

"Dalam dunia bulu tangkis, kami semua tahu bahwa All England Open merupakan salah satu turnamen paling tua dan bergengsi," kata Nehwal yang dikutip BolaSport.com dari situs resmi turnamen.

Baca Juga: Tersingkir, PV Sindhu Tak Anggap All England Open sebagai Turnamen Spesial

"Semua pemain bulu tangkis bersaing demi kehormatan menjadi juara All England Open, sehingga turnamen ini sangat disukai oleh para pemain bulu tangkis," tuturnya menambahkan.

Saina Nehwal juga menyatakan ingin membawa pulang gelar juara All England Open 2019 demi seluruh perempuan di India.

"India sudah memenangkan gelar itu dua kali pada masa lalu dari sektor putra. Saya ingin gelar itu untuk sektor putri. Akan menjadi sejarah tersendiri untuk memenangkannya demi perempuan di India," ujar Saina Nehwal.

Baca Juga: Saina Nehwal Jadi Kandidat Favorit Juarai All England Open 2019

"Saya sudah menang pada turnamen di negara-negara lain, tetapi menjadi sebuah kehormatan untuk memenangkan All England Open," kata dia.

Saina Nehwal masih di jalur yang benar untuk mewujudkan impiannya itu. Dia sukses mengalahkan wakil Skotlandia, Kirsty Gilmour, pada babak pertama sebelum menang atas wakil Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt, pada babak kedua.

Selanjutnya, dia bakal bertemu lawan sangat berat pada babak perempat final, Jumat (8/3/2019). Mantan ratu bulu tangkis India ini menghadapi tunggal putri nomor satu dunia yang berstatus juara bertahan, Tai Tzu Ying (Taiwan). Rekor pertemuan tak berpihak kepada Saina Nehwal karena kalah 5-14 dan dalam 12 laga terakhir selalu menjadi milik Tai. (Bayu Nur Cahyo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com