NAPOLI, KOMPAS.com - Gelandang Napoli, Allan, mengakui bahwa dirinya ingin menaklukkan Juventus pada lanjutan laga Liga Italia yang akan digelar di Stadion San Paolo, Minggu (3/3/2019) atau Senin dini hari WIB.
Allan yakin Napoli bisa membuat suporternya senang dengan mengalahkan Juventus pada laga tersebut.
"Kami merasa percaya diri dan tenang. Kami dalam kondisi yang bagus, terlebih kami memiliki Mertens, penyerang yang luar biasa," kata Allan kepada Radio Kiss Kiss dilansir dari Football Italia.
Baca Juga: 2 Syarat Juventus untuk Dapatkan Nicolo Zaniolo dari AS Roma
"Kami tidak mempedulikan lawan kami, kami selalu ingin menang. Kami ingin membuat suporter senang," ujarnya menambahkan.
Saat ini, Napoli berada di posisi kedua klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 56 poin.
Selain itu, mereka juga saat ini telah tersingkir dari ajang Liga Champions dan akan melakoni laga babak 16 besar Liga Europa melawan Red Bull.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.